Resmi Hengkang, Inilah 4 Calon Pengganti Nelson Semedo di Barcelona

- 24 September 2020, 22:30 WIB
Nelson Semedo resmi berseragam Wolverhampton.
Nelson Semedo resmi berseragam Wolverhampton. /Instagram/@nelsonsemedo50

MEDIA BLITAR – Nelson Semedo sudah resmi dilepas oleh Barcelona pada bursa transfer musim panas ini.

Diketahui Semedo memulai kariernya di Barcelona pada 2017 setelah diboyong dari Benfica.

Pemain 26 tahun itu tampil sebanyak 124 kali di semua kompetisi dengan mencetak 2 gol dan 11 assist untuk Blaugrana.

Baca Juga: Selain BNI, Insentif Kartu Prakerja Juga Bisa Dicairkan Lewat LinkAja, OVO, dan GoPay. Ini Caranya!

Raksasa La Liga tersebut menjual Semedo ke klub Premier League Wolverhampton Wanderers.

Semedo bergabung dengan Wolves dengan harga sekitar 30 juta euro. Akan tetapi jumlah itu masih bisa membengkak lebih besar lagi hingga menjadi 40 juta euro tergantung pada sejumlah variabel.

Di Wolverhampton, Semedo dikontrak hingga musim panas 2023. Ada opsi untuk memperpanjang kontrak tersebut hingga musim panas 2025.

Baca Juga: Terkait Covid-19, Najwa Shihab Mencecar Luhut Binsar Pandjaitan: Kemana Menkes Terawan?

Kepergian Semedo membuat Barcelona hanya mempunyai Sergio Roberto sebagai bek kanannya. Maka dari itu, Barcelona harus mendatangkan bek kanan baru.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x