Piala Menpora 2021: PSS Menang Tipis 1-0 Atas Persik Kediri

- 2 April 2021, 11:45 WIB
Piala Menpora 2021: PSS Menang Tipis 1-0 Atas Persik Kediri
Piala Menpora 2021: PSS Menang Tipis 1-0 Atas Persik Kediri /Twitter/@Liga1match.

MEDIA BLITAR – Dalam lanjutan pertandingan Grup C Piala Menpora 2021, PSS menaklukan Persik Kediri dengan skor 1-0 yang diselenggarakan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Kamis, 1 April 2021.

Sejak awal pertandingan, kedua tim sudah bermain terbuka dan melancarkan serangan satu sama lainnya. Namun PSS membuka keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-10, setelah Nico Velez berhasil mencatatkan namanya di papan skor.

Gol tersebut bermula ketika Andri Ibo melakukan kesalahan setelah ia mengumpan bola dengan kurang baik, yang berkamsud untuk melancarkan serangan tersebut, akan tetapi berhasil di patahkan oleh Irfan Jaya yang langsung menggiring bola hingga ke jantung pertahanan Persik Kediri yang deselesaikan dengan tendangan Nico Velez sehingga kedudukan berubah menjadi 1-0 untuk PSS.

Baca Juga: MotoGP Losail Qatar Babak 2, Vinales Inginkan Hasil Berbeda : Sangat Sulit Menjadi Sempurna di Semua Trek

Setelah terciptanya gol tersebut, pertandingan kembali berjalan dengan kedua tim yang menghasilkan sejumlah peluang, akan tetapi Persik Kediri lebih mendominasi melakukan serangan, sedangkan PSS hanya mampu membalas dengan serangan balik.

Hingga babak pertama selesai skor 1-0 masih untuk keunggulan PSS.

Memasuki babak kedua, Persik Kediri harus bermain dengan sepuluh pemain pada menit ke-50 setelah Ahmad Agung mendapatkan kartu merah, sehingga diusir wasit keluar lapangan.

Baca Juga: Jelang Jumat Agung, TNI-polri Kerahkan 150 Anggota Gabungan Kawal Keamanan Prosesi Katedral

Meski hanya bermain dengan sepuluh pemain, Persik Kediri tidak mengendorkan serangannya sehingga kerap kali merepotkan lini pertahanan PSS, yang menjadi peluang untuk Persik Kediri.

PSS yang mendapatkan tekanan terus dari Persik Kediri, beberapa kali mencoba untuk mengurung pertahan Persik Kediri, akan tetapi peluang yang didapatkan PSS masih kerap berujung kebuntuan.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x