Jelang MotoGP Valencia 2020: Joan Mir Antara Gelar Juara dan Rekor Poin, Ini Link Live Streamingnya

15 November 2020, 15:33 WIB
Jelang MotoGP Valencia 2020: Joan Mir Antara Gelar juara dan Rekor Poin, Ini Link Live Streamingnya /Instagram.com/@joanmir36official

MEDIA BLITAR – Menjelang race MotoGP Valencia 2020 Joan Mir akan menjaga ritme balapan agar tetap bertahan di puncak klasemen MotoGP 2020 musim ini.

Joan Mir kini tengah memburu gelar juara MotoGP 2020 musim ini dibuktikan hingga saat ini masih berada pada posisi pertama klasemen MotoGP 2020 yang mengumpulkan 162 poin.

Tekad Joan Mir selain meraih juara juga ingin mematahkan rekor poin Alex Rins dari tim Suzuki jelang MotoGP Valencia malam ini.

Baca Juga: Susah Pencairan Insentif Kartu Prakerja Gelombang 11? Berikut Hal Yang Dapat Dilakukan Para Peserta

Sejauh ini Alex Rins menjadi pebalap dengan catatan poin terbanyak dari tim Suzuki di era MotoGP sejak tahun 2002.

Rekor tersebut dibukukan Alex Rins pada MotoGP tahun 2019 dengan meraih total 205 poin usai meraih 2 kemenangan.

Baca Juga: Sule dan Nathalie Holscher Menikah Sore Ini, Berikut Link Live Streamingnya!

Sementara itu, Joan Mir mengoleksi 162 poin dengan menyisakan dua balapan di MotoGP 2020 musim ini.

Joan Mir diprediksi bisa melampaui 205 poin milik Alex Rins di musim lalu jika memenangi salah satu balapan dengan satu balapan lainnya meraih podium kedua.

Dengan ini Joan Mir masih mengoleksi 45 poin dari dua balapan terakhir di MotoGP 2020 musim ini. Maka total poin yang dikumpulkan Joan Mir itu 207 dan cukup untuk mematahkan rekor milik Alex Rins.

Baca Juga: Kecelakaan KA 452 Penataran vs Mobil di Garum Blitar, Satu Orang Meninggal Dunia di Tempat

Sebelumnya, Alex Rins dan Maverick Vinales merupakan pebalap dari tim Suzuki dengan catatan poin terbanyak di tim asal Hamamatsu, Jepang.

Saat ini Joan Mir dan Alex Rins sama-sama dalam jalur perburuan gelar juara MotoGP 2020 musim ini.

Baca Juga: Tutup Rangkaian 11.11, ShopeePay Day Kembali dengan Beragam Kejutan Spesial

Joan Mir menempati puncak klasemen MotoGP 2020 yang menjadikan favorit juara. Joan Mir bisa meraih juara MotoGP musim ini hanya dengan meraih podium di MotoGP Valencia 2020 malam ini.

Drama pertama MotoGP Valencia 2020 dilewati Joan Mir setelah dinyatakan negatif dalam tes virus Covid-19.

Joan Mir sudah berhasil melewati rintangan pertama untuk merebut gelar juara dunia MotoGP musim ini.

Joan Mir tinggal selangkah lagi meraih podium pertama MotoGP 2020. Pebalap 23 tahun ingin setidaknya memiliki 14 cara untuk memastikan gelar juara dunia pada balapan MotoGP Valencia malam ini.

Baca Juga: Pesan Penyintas: Covid-19 Nyata, Menyiksa, dan Berbahaya

MotoGP Valencia 2020 kembali berlangsung menghadirkan pebalap kelas dunia yang disiarkan secara live streaming oleh Trans7 malam ini mulai pukul 18.00 WIB.

Trans7 : [ KLIK DI SINI ]

Vidio.com : [ KLIK DI SINI ]

 

Disclaimer: link live streaming merupakan informasi yang dibagikan kepada pembaca Media Blitar. Media Blitar tidak bertanggung jawab atas copyrights dan kualitas. Kebijakan serta kepastian siaran langsung masing-masing TV online sepenuhnya ada pada stasiun TV. Kebijakan dari masing-masing TV dapat berubah sewaktu-waktu.***

 

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: MotoGP.com

Tags

Terkini

Terpopuler