Pelatihan Kartu Prakerja Melalui Peran Pijar Mahir, Simak Penjelasan dari Elnofian

- 11 Oktober 2020, 10:34 WIB
Pelatihan Kartu Prakerja Melalui Peran Pijar Mahir, Simak Penjelasan dari Elnofian
Pelatihan Kartu Prakerja Melalui Peran Pijar Mahir, Simak Penjelasan dari Elnofian /Instagran/@prakerja.go.id/

MEDIA BLITAR – Pelatihan Kartu Prakerja dilaksanakan secara online dengan bekerjasama dengan platform digital Pijar Mahir. Pijar Mahir adalah partner dari progam Prakerja yang berfungsi sebagai market place.

Elnofian selaku Pimpinan Business Lead Pijar Mahir menjelaskan bahwa pemegang Kartu Prakerja agar dapat memanfaatkan Kartu Prakerja untuk belajar dan melakukan pelatihan dengan baik.

Baca Juga: Insentif Kartu Prakerja Belum Cair? Ketahui 5 Alasan Insentif Prakerja Belum Cair Berikut Ini

Lebih dari lima juta orang yang lolos tahun 2020 diharapkan pemegang Kartu Prakerja untuk dapat mengembangkan kompetensi yang dimilikinya. Selain itu juga untuk dapat meningkatkan produktivitas daya saing dunia kerja.

“Sobat Prakerja yang sudah dinyatakan lolos tentunya sudah mendapatkan bantuan saldo Prakerja yang digunakan untuk melakukan pelatihan. Pijar Mahir sebagai platform media digital tempat sobat Prakerja bisa melakukan pelatihan, belajar, dan bisa mendapatkan sertifikat, ” jelas Elnofian pada video unggahan instagram @prakerja.go.id Mingggu 10 Oktober 2020.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 10 Telah Diumumkan. Cek Namamu Sekarang!

Selain itu saat ini diketahui Pijar Mahir sudah bekerjasama dengan kurang lebih 20 lembaga pelatihan untuk memfasilitasi pemegang Kartu Prakerja.

Dalam 20 lembaga pelatihan terdapat 200 Juru Pelatihan yang dapat dipilih oleh pemegang Kartu Prakerja.

Baca Juga: 5 Keunikan Sirkuit Mandalika di Lombok, Pertama di Dunia Sirkuit Sekaligus Jalan Raya Untuk MotoGP

Pijar Mahir sebagai platform digital bisa dikatakan sebagai market place khusus untuk mencari menyediakan pelatihan-pelatihan, yang saat ini dilakukan secara online.

Agar dapat berjalan dengan baik Pijar Mahir akan memfasilitasi lembaga-lembaga pelatihan yang ada di Indonesia yang ingin bergabung  untuk mendukung progam Kartu Prakerja.

Baca Juga: Yuk, Ikuti Keseruan Moto GP 2020! Berikut Jadwal Acara Trans7 Minggu 11 Oktober 2020

“Kita sebagai lembaga platform digital harus memastikan lembaga tersebut sesuai akredibilitasnya bagus dan reputasinya bagus pula. Selain itu kita diminta untuk menyediakan sistem informasi yang sesuai dengan kebutuhan progam Kartu Prakerja", jelas Elnofian.

Pijar Mahir juga menyediakan untuk pemilihan lembaga untuk pemegang Kartu Prakerja dapat memilih dan melakukan pelatihannya. Selain itu Pijar Mahir akan melakukan pengawasan dalam pelaksanaan pelatihan.

Baca Juga: Jadwal Tayang MotoGP Prancis 2020 Malam Ini Live di Trans 7, Rossi Start di Posisi 10

 “Karena dinamika perkembangan dalam proses penyelenggara pelatihan cukup cepat dengan melalui melihat video dan tes melalui kuis. Untuk itu kami dimintai untuk melakukan pengawasan dan evaluasi pelatihan yang sudah dilaksanakan oleh Sobat Prakerja,” kata Elnofian.

Baca Juga: 5 in TOP10: Ducati Memerkuat Pertandingan di Le Mans Prancis 2020

Pemegang Kartu Prakerja yang sudah melaksanakan Pelatihan di Pijar Mahir yang sudah lulus akan mendapatkan insentif.

Bantuan Pelatihan siap kerja yang diberikan oleh Pemerintah diharapkan benar-benar dapat dimanfaatkan oleh pemegang Kartu Prakerja. Sehingga mampu bersaing dalam dunia kerja dengan keahlian dan kompetensi yang baik. ***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Instagram @prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah