Mahfud MD Sempat Cuit Pernyataan Ini di Twitter Sebelum Mensos Juliari Tertangkap, Kebetulan?

- 6 Desember 2020, 10:42 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD.*
Menko Polhukam Mahfud MD.* / ANTARA/HO-Humas Kemenko Polhukam./

Baca Juga: Resmi! Mensos Juliari P Batubara Ditetapkan Sebagai Tersangka Korupsi Oleh KPK

"Pemerintah mendukung langkah2 KPK menangkap dan memburu para koruptor di institusi2 Pemerintah, termasuk di KKP, Kemensos, OTT Pemda, dll," cuit Mahfud MD, Sabtu, 5 Desember 2020.

"Sejak awal Presiden sdh meminta agar KPK, kejagung, dan POLRI tdk rikuh memerangi korupsi asalkan benar dan profesional. Bravo, KPK," lanjutnya.

Baca Juga: Menteri KKP Ditetapkan sebagai Tersangka Penerima Suap, Siapa Pengganti Edhy Prabowo?   

Baca Juga: KPK Resmi Tetapkan Menteri KKP Edhy Prabowo Menjadi Tersangka Kasus Ekspor Benih Lobster

Namun tidak disangka, tidak lama dari cuitan Mahfud MD tersebut diunggah, Mensos Juliari P Batubara menyerahkan diri ke KPK dan ditetapkan sebagai tersangka suap dana bantuan sosial Covid-19.

Mensos Juliari diduga menerima aliran dana sebesar Rp17 miliar dari rekanan yang ditunjuk pengadaan sembako untuk wilayah Jabodetabek.

Empat tersangka lain dalam kasus bansos Covid-19 yakni Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di Kemensos Adi Wahyono (AW) dan Matheus Joko Santoso (MJS) serta dari pihak swasta Ardian I M (AIM) dan Harry Sidabuke (HS).***(Andriana/Mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com)

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah