GELOMBANG 10 DITUTUP HARI INI! Segera Daftar Kartu Prakerja, Berikut Cara Daftarnya Sangat Mudah

28 September 2020, 10:30 WIB
Tangkapan layar proses verifikasi email saat mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 10 /MediaBlitar/prakerja.go.id

MEDIA BLITAR – Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 yang sudah dibuka sejak 26 September 2020, akan ditutup tepat hari ini 28 September 2020.

Bagi yang belum mendaftar, ini kesempatan terakhir anda daftar di gelombang 10. Karena menurut isu yang beredar, gelombang 10 ini adalah gelombang terakhir dari serangkaian program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Prakerja Gelombang 10 Akan Ditutup Hari Ini, Segera Login www.prakerja.go.id dan DAFTARKAN NAMAMU

Anda dapat mengetahui pendaftaran terakhir kartu prakerja gelombang 10 saat memasuki halaman dashboard dari www.prakerja.go.id.

Cara daftar kartu prakerja gelombang 10 cukup mudah, yakni dengan mengikuti alur yang kami bagikan berikut ini agar dapat lolos dalam program Kartu Prakerja.

Tahapan awal sebelum mendaftarkan diri yakni dengan mengunjungi situs resmi di www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mendaftar Kartu Prakerja.

Baca Juga: HARI TERAKHIR, Segera Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 10 Karena Ditutup Hari Ini!

Apabila akunnya sudah diverifikasi, jangan lupa untuk login dan klik "Gabung" ke Gelombang 10 agar dapat masuk ke tahap seleksi.

Dilansir Media Blitar dari laman resmi Prakerja, berikut persyaratan dan langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mendaftar Program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Awas, Cek Statusmu! 7 Golongan Ini Dipastikan Tidak Akan Lolos Kartu Prakerja Gelombang 10

Persyaratan Peserta Kartu Prakerja Gelombang 10:

1. Harus Warga Negara Indonesia

2. Harus Berusia di atas 18 tahun

3. Tidak sedang sekolah/kuliah

Baca Juga: Tips Jitu dan Gratis Pendaftaran Prakerja Gelombang 10, Dijamin Pasti Masuk dan Lolos Seleksi!

Langkah-langkah mendaftar Program Kartu Prakerja:

1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu

2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, masukkan data diri, dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun

3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online

4. Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka

5. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS

 

***.

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler