Polemik Soimah Didatangi Debt Collector, Pihak Ditjen Pajak Buka Suara dan Minta Maaf

- 10 April 2023, 12:04 WIB
Polemik Soimah Didatangi Debt Collector, DJP Buka SUara
Polemik Soimah Didatangi Debt Collector, DJP Buka SUara /Instagram/@showimah

MEDIA BLITAR - Ramai tentang pengakuan Soimah, soal polemik tentang Debt Collector yang menemuinya untuk menagih pajak peghasilan.

Buntut atas hal ini, pihak Direktorat Jenderal Pajak (DJP) sampaikan maaf kepada Soimah, dan menilai jika ada kesalahpahaman atas insiden tersebut.

"Pertama-tama, kami memohon maaf kepada ibu Soimah jika merasakan tidak nyaman dan memiliki pengalaman yang tidak enak dengan pegawai kami. Ada 3 hal yang perlu kami jelaskan mengenai kasus ini, karena sepertinya ada kesalahpahaman dengan Ibu Soimah," kata pegawai pajak dalam video penjelasan yang diunggah pada Minggu, 9 April 2023 seperti yang diwartakan Pikiran Rakyat sebelumnya.

Baca Juga: Link Baca Manga One Piece Chapter 1080: Anggota SWORD Mulai Diperkenalkan

"Perlu dicatat, bahwa sampai saat ini belum ada pegawai pajak yang pernah bertemu Ibu Soimah secara langsung," sambungnya.

Disampaikan terkait poin pertama soal pengalaman Soimah yang membeli rumah di tahun 2015. Soimah diduga menjalin komunikasi dengan instansi di luar kantor pajak soal jual beli aset.

"Kami sampaikan bahwa kalaupun ada interaksi yang dilakukan KPP Pratama Bantul, maka hanya sebatas kegiatan validasi nilai transaksi rumah tersebut," ujar pegawai pajak.

Baca Juga: Viral Aksi Ganti QRIS Kotak Amal di Masjid jadi Modus Penipuan Baru, Publik Diminta Hati-hati

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x