Medina Zein Ogah Dijemput Mobil Tahanan, Maunya Pakai Mobil Mewah: Bikin Sakit Punggung

17 September 2021, 16:48 WIB
Potret selebgram Medina Zein. /Instagram.com/@medinazein

MEDIA BLITAR  Baru-baru ini, selebgram Medina Zein dilaporkan Marissa Icha ke polisi atas kasus pencemaran nama baik. Seperti diketahui, Medina Zein menjadi sorotan netizen karena diduga menjual tas branded KW alias palsu. Beberapa orang bahkan mengaku sudah menjadi korbannya.

Alih-alih merasa takut dan meminta maaf, Medina Zein justru menantang balik laporan Marissa Icha ke polisi. Wanita lulusan akademi Kebidanan Stikes Budi Luhur tersebut justru meminta untuk dijemput langsung oleh pihak kepolisian melalui voice note yang dikirimkan ke Marissa melalui aplikasi WhatsApp.  Dalam unggahan Instagram story Marissa, ia menunjukkan pesan suara dari Medina Zein yang meminta untuk dijemput polisi kepada publik sembari menandai akun Instagram resmi Polda Metro Jaya.

 “Mbak, kalau mau dijemput polisi saya bantuin aja ya. Nih saya bantuin terusin nih ke @poldametrojaya @tmcpoldametro katanya minta dijemput. Izin bang @ramzybaabud,” tulis Marissa Icha seperti dikutip Media Blitar melalui akun Instagram pribadinya @marissyaicha yang diunggah pada 17 September 2021.

Baca Juga: Janji Bayar Seminggu, Uci Flowdea Ungkap Kronologi Tagih Rp1 Miliar ke Medina Zein

Terdengar dalam voice note tersebut, Medina Zein ingin mengirim share location rumahnya kepada Marissa untuk memudahkan proses penjemputan. Yang menjadi sorotan netizen adalah perkataan congkak dari Medina. Pasalnya, ia tak mau dijemput menggunakan mobil tahanan polisi, melainkan harus dijemput menggunakan mobil mewah.

 “Sayang, jemput aku dong sayang. Aku kirim share location rumah aku mau? Biar gak susah nyarinya ya,” ucap Medina melalui voice note tersebut.

Selain itu, Medina Zein juga mengungkit masa lalu saat dirinya pernah dijemput pihak kepolisian terkait masalahnya ketika terjerat kasus narkoba di akhir tahun 2019 menggunakan mobil Fortuner. Istri dari Lukman Azhari ini mengaku takut badannya sakit apabila duduk di mobil tahanan, bukan mobil mewah seperti yang biasa ditumpanginya.

Baca Juga: Medina Zein Tuduh Merisa Ica Pansos Saat Tagih Utang, Merisa Ica: Kita Kasih…

“Datang sama orangnya. Suruh ke rumah aku, jemput aku. Tapi aku gak biasa dijemput pake mobil tahanan loh. Aku tuh kemarin ditangkap sama Polda Metro pas tahun 2019 mobilnya minimal Fortuner gitu. Jadi mobilnya yang bagus ya,” ujar wanita berusia 29 tahun tersebut.

Tak tanggung-tanggung, Medina Zein justru meminta agar dirinya dijemput menggunakan  mobil mewah Toyota Vellfire. Ia berdalih harus dijemput menggunakan mobil mewah agar ia merasa lebih nyaman dan tidak menderita sakit punggung selama perjalanan. Bahkan, Medina mengaku rela membayar lebih untuk keperluan penjemputannya dari Bandung ke Jakarta.

“Aku minta dijemputnya boleh gak pake Vellfire aja? Soalnya aku gak mau pake Fortuner, sakit badan soalnya. Dari Bandung ke Jakarta kan bikin sakit punggung. Jadi tolong pake Vellfire ya, nanti gak apa-apa saya yang bayar,” tukas Medina mengakhiri voice notenya.

Baca Juga: Okin Disinggung Penyesalannya Usai Berpisah dengan Rachel Vennya: Masa Tolak Ukur Nyesel Dari Fisik Sih

kuasa hukum Marissa Icha, Ahmad Ramzy mengungkapkan bahwa hingga saat ini Medina Zein tak melakukan itikad baik usai dilaporkan ke polisi oleh Marissa.Mirisnya setelah dilaporkan, Medina Zein justru menantang pihak Marissa bersama petugas kepolisian untuk menjemputnya menggunakan mobil mewah.

"Ada pengancaman lewat WhatsApp voice note, seolah-olah menantang minta dijemput," jelas Ahmad Ramzy.

Seperti diketahui, Medina Zein sebelumnya sempat dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan pengancaman oleh seseorang yang mengaku pernah berhubungan soal bisnis travel dengan Medina Zein 2018 silam. Korban dan suaminya memberi bantuan sebesar Rp240 juta kepada Medina agar ia dapat memberangkatkan jamaah travel umrohnya.

Medina Zein saat itu berjanji untuk melunasi hutang tersebut. Akan tetapi, pelapor mengungkapkan bahwa proses pengembalian hutang tidak berjalan mulus. Bahkan, Medina diduga sempat memberikan cek palsu yang tak bisa dicairkan.***

Editor: Rezky Putri Harisanti

Tags

Terkini

Terpopuler