4 Tokoh dan Artis Indonesia yang Ikut Tren NFT, Siapa Saja Yang Sudah Berhasil?

- 24 Februari 2022, 11:42 WIB
4 Tokoh dan Artis Indonesia yang Ikut Tren NFT, Siapa Saja Yang Sudah Berhasil?
4 Tokoh dan Artis Indonesia yang Ikut Tren NFT, Siapa Saja Yang Sudah Berhasil? /Gambar : Pixabay

MEDIA BLITAR - Non-Fungible Token (NFT) bisa diartikan sebagai barang atau atau bisa juga karya seni yang memiliki orisinalitas dan sejarah yang dapat dipertanggungjawabkan.

Kelebihan dan jaminan dari NFT inilah yang menjadikannya aset menarik bagi sebagian orang saat ini.

Tidak perlu keterampilan khusus untuk menjual NFT, sehingga siapa saja bisa menjual karya mereka lewat bentuk NFT.

Baca Juga: Vietnam Terancam Mundur dari Semifinal AFF U-23, Pelatih Timor Leste: Saya Turut Berduka Cita

Sebagai contoh adalah Ghozali Everyday yang menjual NFT berisikan foto selfie dirinya.

Tak terkecuali, sederet artis dan tokoh Indonesia juga sudah berhasil menjual dagangan atau karya hingga mendapatkan keuntungan jutaan bahkan milyaran rupiah.

Walaupun faktanya, siapa saja bisa melihat dan mengambil foto NFT yang dijual lewat platform metaverse.

Baca Juga: Lirik Lagu Saucy Santana - Material Girl Viral di TikTok

Namun, hanya pembeli atau kolektor NFT tersebut yang benar-benar mendapatkan kepemilikan dari karya seni itu.

Inilah mengapa NFT disebut sebagai media terbaru dan aman bagi seniman atau siapa saja untuk menjual karya mereka, selain karena terjaga orisinalitasnya.

Sebab dari itu, para penggemar dari setiap tokoh maupun artis pastilah akan rela merogoh kocek untuk menjadi lebih dekat dengan pujaannya.

Baca Juga: Gajah Sumatera Dewasa Ditemukan Mati di Aceh, Bangkainya Terdapat Banyak Bekas Luka

Hal inilah yang kemudian membuat NFT dari artis atau tokoh bisa laku terjual di pasaran saat ini.

Berikut daftar tokoh dan artis Indonesia yang telah berhasil menjual NFT yang MediaBlitar berhasil himpun dari tokocrypto.com:

Baca Juga: DAFTAR HARI LIBUR Nasional 2022, Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW Jatuh pada Tanggal 28 Februari 2022

1. Syahrini

 

Syahrini
Syahrini

Setelah dulu terkenal dengan gaya rambutnya yang disebut sebagai “Jambul Khatulistiwa”, kini Syahrini terkenal sebagai seorang pebisnis yang berhasil meluncurkan koleksi NFT pertamanya, yakni Syahrini’s Metaverse Tour.

Syahrini menampilkan karya seni digital berisikan 18 ribu NFT, berupa avatar dirinya di berbagai backdrop cantik dengan tatanan warna lilac dan ungu.

Baca Juga: Atletico 1-1 Man United, Diego Simeone: Anda akan Berpikir Bahwa Keuntungan Ada pada Mereka, Tapi?

Dibanderol dengan harga $20 atau setara dengan Rp287 ribu, NFT karya Syahrini ini habis terjual dalam beberapa jam saja.

Yang menjadi menarik adalah “Metaverse” menjadi NFT pertama di dunia yang menampilkan wanita berhijab milik Syahrini.

Anak Gaul Jaksel dan NFT Kings Pro dijadikan pilihan Syahrini untuk membuat koleksi NFT tersebut.

Baca Juga: Dukung Penuh Inpres, Polisi Tegaskan Urus SIM dan STNK Wajib Jadi Peserta BPJS Kesehatan Aktif

2. Luna Maya

Luna Maya
Luna Maya Binance.com

Jika kebanyakan NFT dari artis dijual dalam jumlah ribuan item, berbeda halnya dengan koleksi yang diluncurkan oleh Luna Maya.

Luna Maya mengumumkan bahwa NFT miliknya akan dijual secara terbatas, yaitu hanya 10 item saja.

Salah satunya adalah NFT berupa video yang diberi nama Queen of The Moon yang berformat mp4.

Baca Juga: Lirik Lagu dan Chord Gitar Aku Yang Malang 4 - Superiots feat Rara, Desir Angin Malam Membawaku Pulang

Konsep dari NFT berformat mp4 ini merupakan video kompilasi kehidupan Luna Maya.

Harga yang ditawarkan mencapai 15 BNB atau sekitar Rp87 juta.

Tidak sendiri, Luna Maya bekerjasama dengan Tokau, sebuah perusahaan asal Jepang yang sudah berpengalaman memproduksi karya digital untuk NFT selebritas Jepang.

Penjualan NFT milik Luna Maya juga didukung oleh Gushcloud International.

Baca Juga: Bayi Gajah Sumatra Liar Ditemukan Mati di Aceh, Apa Penyebabnya? 

3. Denny JA

A Portrait of Denny JA - OpenSea.io
A Portrait of Denny JA - OpenSea.io
Denny Januar Ali atau Denny JA adalah seorang penulis terkenal.

Penulis terkenal tersebut menghasilkan Rp1 miliar dari penjualan NFT, berkat koleksinya yang berjudul “A Portrait of Denny JA: 40 Years in the World of Ideas”.

NFT ini berisikan sampul-sampul buku karya Denny JA selama 40 tahun menjadi penulis.

Pada dasarnya NFT ini dibuat oleh seniman Galam Zulfiki, namun sudah dibeli oleh Denny JA, dan legal untuk dijual dalam bentuk NFT.

 Baca Juga: Lirik Lagu Aku Yang Malang 4 - Superiots feat Rara, Rindu yang Beradu Desir Angin Malam Membawaku Pulang

4. Ridwan Kamil

 

Ridwan Kamil
Ridwan Kamil Instagram @ridwankamil

Gubernur Jawa Barat yang terkenal dengan panggilan Kang Emil ini selalu update dengan perkembangan zaman.

Beberapa waktu yang lalu Kang Emil berhasil menjual NFT berupa lukisan buatannya sendiri seharga 1 ETH atau Rp 45,9 juta.

Hasil penjualan NFT yang berjudul “Pandemic Self Portrait” ini disumbangkan ke yayasan anak-anak yatim piatu yang orang tuanya meninggal akibat COVID-19.

 Baca Juga: Prediksi Skor Timor Leste Vs Vietnam Semifinal Piala AFF U-23 Jadwal Hari Ini 24 Februari 2022

Itulah empat tokoh dan artis NFT Indonesia yang sudah berhasil menjual NFT karya mereka.

Apakah anda akan menjadi artis NFT Indonesia selanjutnya?***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Toko Crypto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah