Sosok Lavanya Sivaji Miss World Malaysia yang Dihujat Netizen Indonesia Gegara  Postingan IG Singgung Batik

- 21 Oktober 2021, 21:20 WIB
Sosok Lavanya Sivaji Miss World Malaysia yang Dihujat Netizen Indonesia Gegara Postingan IG Singgung Batik/Instagram/@lavanyasivaji/
Sosok Lavanya Sivaji Miss World Malaysia yang Dihujat Netizen Indonesia Gegara Postingan IG Singgung Batik/Instagram/@lavanyasivaji/ /

MEDIA BLITAR – Sosok Lavanya Sivaji Miss World Malaysia sedang menjadi sorotan oleh netizen Indonesia di media sosial gegara postingannya di Instagram mengenai gaun motif batik yang ia gunakan.

Melansir dari unggahannya itu Lavanya mengatkan bahwa batik menjadi lambang keberagaman di Malaysia.

“Kain batik melambangkan keragaman di antara orang Malaysia, dengan berbagai warna, cetakan, dan desainnya. Oleh karena itu, saya mempersembahkan kepada Anda gaun malam untuk Miss World Malaysia 2021 yang terbuat dari kain batik Malaysia,” demikian pernyataan Lavanya Sivaji pada foto yang dipostingnya pada Sabtu 16 Oktober 2021 dikutip oleh MEDIA BLITAR.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2021: Hafiz – Gloria Ketiban Apes, Kalah Mudah dari Ganda Campuran Malaysia!

Sontak saja, netizen RI yang tak terima langsung menghujami Lavanya dengan berbagai komentar.

Sudah disahkan unesco berani berani a macem macem,” tulis pengguna akun Instagram @tanto_ardiansyah.

Ntar tuu s' Miss² malu sendiri dech ngaku² batik dr negara ny pdhal kn batik sdh d akui Dunia berasal dr INDONESIA miss,” komentar pengguna akun Instagram @yanna.1012.

Baca Juga: Makna Motif Batik di Indonesia, Salah Satunya Motif Kawung yang Berasal dari Yogyakarta

Setelah diserbu oleh netizen Indonesia, kini caption unggahannya telah diubah. Selain itu, Lavanya juga menyampaikan permintaan maaf lewat postingan terbaru.

“Halo semuanya! Kepada para pageant lovers khususnya di Indonesia. Saya harap kalian semua dalam keadaan sehat. Pertama-tama, saya ingin meminta maaf jika saya telah menyinggung siapapun atas unggahan saya ini. Saya mengakui kata Batik berasal dari Jawa serta desain dan sejarahnya," tulis Lavanya dalam keterangan di unggahan fotonya, pada Kamis 21 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah