Oki Setiana Dewi Ungkap Si Bungsu Sulaiman Ali Abdullah Idap Prader Willi Syndrome, Berikut Ciri-Cirinya

- 1 April 2021, 08:25 WIB
Oki Setiana Dewi Ungkap Si Bungsu Sulaiman Ali Abdullah Idap Prader-Willi Syndrome, Berikut Ciri-Cirinya
Oki Setiana Dewi Ungkap Si Bungsu Sulaiman Ali Abdullah Idap Prader-Willi Syndrome, Berikut Ciri-Cirinya /Instagram @okisetianadewi/

MEDIA BLITAR - Pemain film sekaligus Ustadzah Oki Setiana Dewi memberikan penjelasan terkait penyakit yang sedang diderita oleh putra bungsunya, Sulaiman Ali Abdullah.

Kaka Artis Youtuber Ria Ricis tersebut, mengatakan, Sulaiman anak lelakinya tersebut sedang mengidap penyakit Prader-Willi Syndrome (PWS)

Penyakit tersebut merupakan salah satu kelainan genetik yang dapat membuat si penderita mengalami obesitas atau kegemukan sehingga tubuhnya memendek.

Baca Juga: Persija Jakarta VS Bhayangkara Solo FC Hasil 2-1, Juara Grup B Piala Menpora 2021 Lolos Babak Perempat Final

Namun, Oki masih tetap bernapas lega karena sudah mengetahui jenis penyakit yang diderita sang buah hati, tentunya tanpa perlu menduga-duga sebelumnya.

"Beberapa hari yang lalu, hasil pemeriksaan darah Sulaiman sudah keluar. Akhirnya setelah berbulan-bulan ini menduga apa yang terjadi pada Sulaiman, saya bisa bernapas lega," kata Oki Setiana Dewi seperti dikutip MediaBlitar.com dari akun Instagram @okisetianadewi,

"Prader-Willi Syndrome. Begitu yang tertera di atas kertas. Alhamdulillah ala kulli hal," tambahnya lagi.

Baca Juga: Besaran PKH 10 Juta, Berikut Cara Daftar DTKS Agar Terdaftar Sebagai Penerima Bansos di dtks.kemensos.go.id 

Di dalam unggahan tersebut, Oki pun memberikan penjelasan mengenai gejala apa yang sedang dialami sang buah hati.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah