Dewa Kipas Kalah Telak 3-0 Saat Duel Catur dengan WGM Irene, Ini Komentar GothamChess

- 23 Maret 2021, 12:41 WIB
Duel catur Dewa Kipas vs Irene Sukandar.
Duel catur Dewa Kipas vs Irene Sukandar. /YouTube/Deddy Corbuzier

Dirinya berani membuat pernyataan seperti itu karena adanya dugaan tindak kecurangan yang dilakukan oleh Dewa Kipas melalui platform Chess.com ketika bertanding melawan Levy Rozman alias GothamChess.

Dewa Kipas merupakan nama akun yang diblokir situs Chess.com karena dituduh berbuat curang usai mengungguli Gothamchess.

Irene awalnya hanya mengirim surat terbuka kepada Deddy Corbuzier agar tidak meluruskan pihak yang tertuduh curang dalam permainan catur daring di mata internasional.

Baca Juga: Prabowo Unggah Foto Jadul, Kenang Momen Ini Bareng Keluarga Cendana

Surat terbuka berujung obrolan podcast itulah yang akhirnya menjadi sumbu awal terjadinya pertandingan eksibisi antara Dewa Kipas vs Irene Sukandar dengan hadiah utama Rp300 juta.

Kekalahan Dewa Kipas dalam duel melawan WGM Irene ini akhirnya menjadi jawaban atas kecurigaan terhadap statistik nyaris sempurna yang ditorehkan oleh Dewa Kipas setelah selama ini selalu memenangkan pertandingan catur online.

GothamChess yang sebelumnya telah dikalahkan oleh Dewa Kipas dalam sebuah pertandingan di Chess.com akhirnya turut memberikan komentar atas kekalahan Dewa Kipas.

Baca Juga: Cek Kode Redeem Free Fire (FF) 23 Maret 2021, Buruan Klaim Sebelum Dipakai

"Jadi, Irene Sukandar telah mengalahkan Dewa Kipas 3-0. Akurasi Dewa Kipas kurang dari 40 persen dalam pertandingan ini. Lebih dari satu juta orang telah menyaksikan duel ini. Kabar baiknya catur bisa lebih populer. Orang yang bermain curang juga akan ketahuan," tulis Levy Rozman melalui akun Twitter pribadinya, @GothamChess.

Diketahui dalam 27 pertandingan di Chess.com, Dewa Kipas menunjukkan grafik akurasi langkah yang sangat akurat dan konsisten, terutama pada rentang 22 Februari hingga 2 Maret 2021.

Pada kurun tersebut, akurasi langkah yang dicatat oleh akun Dewa Kipas di Chess.com berkisar antara 90 persen hingga 99 persen. Padahal, WGM Irene saja yang memiliki titel Woman Grand Master justru hanya memiliki akurasi langkah antara 45 persen hingga 95 persen.***

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah