Studio Ufotable akan Meriliskan Spesial Set Anime Box Menjelang Perilisan Demon Slayer Season 3

19 Juni 2022, 16:47 WIB
Studio Ufotable Akan Meriliskan Spesial Set Anime Box Menjelang Perilisan Demon Slayer Season 3 /Twitter/@DemonSlayerUSA/

MEDIA BLITAR – Baru-baru ini studio Ufotable akan kembali mengadaptasi anime Demon Slayer season 3 atau Arc Swordsmith Village Arc, yang akan tayang perdana tahun 2023.

Menjelang perilisan season 3 itu, dalam unggahan Twitter @DemonSlayerUSA, membagikan video trailer Demon Slayer: Mugen Train Arc edisi spesial pertama set Blu-Ray yang akan dirilis pada 27 September 2022.

Baca Juga: Pengambilan PIN PPDB Jenjang SMA-SMK Jatim Diperpanjang, Gubernur Khofifah: Segera Maksimalkan

Nantinya, Demon Slayer: Mugen Train Arc edisi spesial pertama set Blu-Ray akan memperlihatkan peristiwa anime Demon Slayer dari seri 1 hingga Mugen Train Arc, yang menjadi anime Demon Slayer paling populer di sepanjang masa.

“Set your heart ablaze with the extraordinary Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Mugen Train Arc TV Series coming to Blu-ray as Limited Edition and Standard Edition on September 27th!” cuit akun Twitter @DemonSlayerUSA pada 16 juli 2022.

Baca Juga: Waspada Terhadap Data Pribadi! Gunakan 8 Tips Ini untuk Melindungi Privasi di Media Sosial

Selain itu, para penggemar anime Demon Slayer, dapat melakukan pre-order pemesanan set Blu-Ray edisi spesial Demon Slayer: Mugen Train Arc hanya di website rightstufanime.com.

Bukan hanya itu, Studio Ufotable akan merilis anime Demon Slayer untuk season ketiga pada tahun depan, dan manga Demon Slayer yang sudah hampir selesai dikerjakan oleh creator Koyoharu Gotoge.

Baca Juga: Antisipasi KGBO, Pemerintah Kabupaten Blitar Himbau Masyarakat Agar Berhati-hati dan Bijak Menggunakan Medsos

Dan nantinya, penggemar dapat melihat kembali aksi Tanjiro, Inosuke, Nezuko, dan Zenitsu akan melakukan perjalanan ke sebuah desa pembuat pedang.

Kini pencipta Koyoharu Gotoge masih belum konfirmasi, apakah seri Demon Slayer akan kembali dengan cerita masa depan? atau kemungkinan akan melanjutkan cerita Tanjiro di kereta Infinity dalam misi baru Rengoku?

Baca Juga: Jadwal, Klasemen, dan Top Skor Sementara Voli Dunia VNL Putri, 19 Juni 2022: Britt Herbots Panen 168 Angka!

Selengkapnya hanya di Anime Demon Slayer season 3 yang akan segera tayang tahun 2023 untuk mengetahui kisah lengkapnya, dan informasi tentang set Blu-Ray edisi spesial Demon Slayer: Mugen Train Arc hanya di Twitter @DemonSlayerUSA.

Seperti diketahui, Demon Slayer merupakan anime seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Koyoharu Gotoge.

Menceritakan tentang karakter Tanjiro, merupakan seorang anak laki-laki yang menjadi pembasmi iblis setelah keluarganya dibunuh dan adik perempuannya bernama Nezuko berubah menjadi iblis.

Baca Juga: Klasemen dan Jadwal Live Streaming F1 GP Kanada: Race Senin 20 Juni 2022 Dini Hari Pukul 01.00 WIB

Selain itu, manga Demon Slayer diadaptasi menjadi sebuah seri anime yang diproduksi oleh Ufotable, dan ditayangkan sejak bulan April hingga September 2019.

Kini studio Ufotable akan meriliskan spesial set anime box yang nantinya berisi episode-episode dari anime Demon Slayer: Mugen Train Arc, dan juga anime Demon Slayer season 3.

***

 

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler