Arti Nyanyian Boneka Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida Drakor Squid Game di Permainan Lampu Merah Lampu Hijau

28 September 2021, 21:00 WIB
Arti Nyanyian Boneka Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida Drakor Squid Game di Permainan Lampu Merah Lampu Hijau /Soompi

MEDIA BLITAR - Drama besutan Korea Selatan yang dihadirkan oleh Netflix memang sedang menjadi pebincangan hangat. Salah satu, adegan permainan yang kerapkali disoroti adalah Lampu Merah Lampu Hijau.

Drama Squid Game yang disutradarai dan ditulis oleh Hwang Dong-Hyuck ini menceritakan mengenai permainan bertahan hidup dengan menggunakan jenis permainan anak-anak, di mana para pemain harus bertahan hidup untuk mendapatkan hadiah uang.

Baca Juga: Lirik Lagu Ost Drama Squid Game Fly Me to The Moon Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia yang Viral

Permainan yang ada Squid Game ini diikuti oleh 456 orang yang harus menyelesaikan enam permainan anak-anak dengan nyawa sebagai taruhannya. Semua demi uang 45,6 miliar won.

Ratusan pemain yang tak mengenal tua maupun muda telah dipilih untuk bergabung mengikuti permainan anak-anak dengan kategori pemain yang sedang mengalami kesulitan uang.

Baca Juga: Download Link Drakor Squid Game Episode 1-9, Hidup Mati dalam Sebuah Permainan

Permainan pertama dimulai dengan bermain Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida atau Lampu Merah Lampu Hijau yang dipimpin oleh boneka raksasa yang menyanyikan lagu tersebut. Film Ini sendiri bermula dari undangan misterius kepada orang-orang yang terbelit kesulitan keuangan. Dari undangan itu, terjaring sebanyak 456 peserta.

Boneka itu juga berfungsi sebagai pendeteksi gerakan pemain. Apabila pemain terdeteksi bergerak maka ia akan ditembak dan dinyatakan gugur.

Selain itu lagu Lampu Merah Lampu Hijau juga populer di platform TikTok dan telah digunakan sebagai backsound video sebanyak 213,6 ribu kali.

Baca Juga: Dituding Tiru Fiml Jepang, Sutradara Squid Game Ngaku Punya Ide Lebih Dulu

Berrikut adalah arti nyanyian boneka Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida drakor squid game di permainan Lampu Merah Lampu Hijau beserta maknanya.

무궁화 꼬찌 피엇 소리다 (Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida)

무궁화 꼬찌 피엇 소리다 (Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida)

무궁화 꼬찌 피엇 소리다 (Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida)

무궁화 꼬찌 피엇 소리다 (Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida)

Lantas boneka Squid Game sebebarnya sedang ngomong apa? Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida ini sebenaranya memiliki arti ‘Bunga Mugung Sudah Mekar’.

Lirik lagu Squid Game Lampu Merah Lampu Hijau diputar ketika permainan ini dimulai. Dengan maskot boneka besar, berdiri di depan pohon besar membuat kesan menegangkan di drakor ini semakin mencekam.

Jangan lupa, saksikan drama yang sedang naik daun ini di Netflix untuk merasakan ketegangan yang hakiki.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Tags

Terkini

Terpopuler