Sama-Sama Tidak Hadir di Sidang Perceraian, Alvin Faiz dan Larissa Chou Terancam Batal Bercerai?

2 Juni 2021, 21:20 WIB
Foto Alvin Faiz bersama Larissa Chou, / Instagram@alvin_411 /

 

MEDIA BLITAR – Beberapa waktu lalu sedang ramai berita tentang curhatan Larissa Chou tentang sebabnya menggugat cerai Muhammad Alvin Faiz, putra dari sosok almarhum dai terkenal Arifin Ilham.

Sidang perceraian perdana antara Alvin Faiz dengan Larissa Chou pun telah dijadwalkan pada hari ini, Rabu 2 Juni 2021 di Pengadilan (PA) Cibinong, Bogor.

Namun dalam sidang yang seharusnya digelar hari ini, Larissa Chou sebagai penggugat cerai justru tidak nampak mendatangi Pengadilan Agama Cibinong.

Baca Juga: Kawasan Al Aqsha Kembali Diserang, Hamas Serukan Unjuk Rasa Bersama Penduduk Palestina: Hari Kemarahan

Bahkan pihak Alvin Faiz sendiri juga tidak terlihat berada di Pengadilan Agama Cibinong seolah kompak dengan Larissa Chou yang tidak menghadiri sidang.

Kebenaran kabar tidak datangnya Alvin Faiz dan Larissa Chou dikonfirmasi langsung oleh Komaruzzaman selaku hakim yang bertugas dalam sidang perceraian mereka.

Alvin Faiz dan Larissa Chou disebutkan tidak hadir dalam sidang perceraian perdana mereka di Pengadilan Agama Cibinong hingga pukul 14.55 WIB.

Baca Juga: Cara Cek BLT UMKM Cair Mendapatkan 3,6 Juta, Hingga Lengkapi Syarat Berikut Yang Terdaftar di eform.bri.co.id

“Namun sampai saat ini sudah jam tiga kurang lima menit, baik penggugat maupun tergugat tidak hadir di persidangan,” ujar Komaruzzaman seperti dikutip dari akun YouTube KH INFOTAINMENT 2 Juni 2021.

Dengan sama-sama tidak hadirnya pihak Alvin Faiz maupun Larissa Chou, makan hakim pun memnutuskan menunda sidang perceraian mereka selama satu pekan hingga 9 Juni 2021 mendatang.

"Karena penggugat dan tergugat tidak hadir di persidangan, maka sidangnya untuk selanjutnya kita tunda sampai tanggal seminggu dari sekarang. Tanggal 9 Juni tahun 2021 untuk memanggil kembali penggugat dan tergugat," lanjut hakim Komaruzzaman.

Baca Juga: Meskipun Namanya Dicap ‘Kotor’ Nissa Sabyan Pantang Menyerah, Berjuang Rintis Karirnya Lagi

Pihak Pengadilan Agama Cibinong pun telah menyampaikan bahwa bila Alvin Faiz dan Larissa Chou masih absen hingga batas maksimal, maka gugatan perceraian mereka akan gugur.

Selanjutnya hakim menjelaskan terkait keputusan pengguguran gugatan cerai Larissa Chou kepada Alvin Faiz dengan alasan tidak hadirnya mereka sudah tertuang dalam pasal 124 Herziene Indonesisch Reglement (HIR).

"Bisa, dalam HIR 124 bisa. Kalau tidak hadir bisa digugurkan. Tergantung kebijakan majelis hakim. Biasanya 2 kali," kata Komaruzzaman.

Baca Juga: Kecil Cabe Rawit, 3 Anak Artis Ini Disebut Sebagai Calon Penyanyi Masa Depan Hingga Jadi Diva

Dengan begitu, Alvin Faiz dan Larissa Chou akan terancam batal bercerai apabila tidak menghadiri sidang perceraian mereka di Pengadilan Agama Cibinong sebanyak dua kali lagi

Menurut informasi dari hakim pun, Alvin Faiz dan Larissa Chou tidak memberikan alasan ataupun konfirmasi ketidakhadiran mereka dalam sidang perceraian mereka hari ini.

Padahal seharusnya Alvin Faiz dan Larissa Chou memberi konfirmasi ketidakhadiran mereka ke majelis hakim apabila berhalangan hadir.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler