Inilah Arti Nama Unik Putri Pertama Fiersa Besari dan Aqia: Kinasih Menyusuri Bumi

17 Februari 2021, 19:02 WIB
Anak pertama Fiersa Besari dan Aqia adalah Kinasih Menyusuri Bumi yang mempunyai makna mendalam dan doa harapan terkandung dalam namanya. /instagram @fiersabesari

MEDIA BLITAR – Fiersa Besari dan sang istri tengah berbahagia lantaran dikarunia buah hati yang cantik jelita lahir pada Selasa, 16 Februari 2021 malam.

Buah hati Bung Fiersa diberi nama Kinasih Menyusuri Bumi yang diketahui mempunyai makna mendalam.

Menjadi anak pertama bagi Fiersa Besari dari Aqia membuat keduanya sangat bahagia lantaran menerima buah hati yang sehat dan sempurna.

Baca Juga: Bersama Jokowi, Felicia Tissue Kirim Pesan untuk Ayah Kaesang Pangarep: Soal Keyakinan

Melalui akun Instagram @fiersabesari, dirinya membagikan potret bayinya yang baru saja lahir di muka bumi.

“Hallo, Om, dan Tante. Perkenalkan namaku ‘Kinasih Menyusuri Bumi’ Salam sayang,” begitulah Fiersa Besari menuliskan keterangannya.

Banyak dari rekan artis hingga penggemar Fiersa Besari yang berbondong-bondong memberikan ucapan selamat kepadanya.

Baca Juga: Krisdayanti Tanggapi Aurel dan Azriel Hermansyah Positif Corona : Sembuh Dulu, Jangan Mikir Yang Lain

“Selamat datang ke Bumi Kinasih. Ditunggu cerita penyusurannya. Selamat datang di fase kehidupan baru, @fiersabesari @aqianr,” tulis akun @duniamanji.

Selain ucapan selamat yang diterima pria yang akrab disapa Bung Fiersa ini menjadi sorotan warganet lantaran nama putrinya yang unik.

Ya, Fiersa Besari dan Aqia memberikan nama untuk anak pertamanya dengan penuh doa dan harapan agar menjadi putri yang baik.

Baca Juga: Penuh Isak Tangis, Kado Duka Warnai Ulang Tahun Cinta Kuya ke-17

Arti nama Kinasih Menyusuri Bumi yang diberikan Fiersa Besari kepada sang putri menaruh harapan besar bagi anaknya kelak.

Dikutip Media Blitar dari berbagai sumber arti nama unik anak pertama Fiersa Besari, Kinasih Menyusuri Bumi adalah sebagai berikut.

Arti nama Kinasih adalah nama yang digunakan untuk anak perempuan yang dapat digunakan di depan nama, yang berarti sang kekasih.

Baca Juga: Selingkuh Dengan Ayus, Vokalis Band Gambus Nissa Sabyan Dituding Seorang Pelakor?

Untuk arti nama kata kedua, Menyusuri adalah sebuah perjalanan yang panjang dan tidak terikat oleh ruang dan waktu.

Sedangkan arti nama Bumi dalam bahasa Indonesia adalah tanah. Jadi secara keseluruhan arti nama Kinasih Menyusuri Bumi adalah anak perempuan terkasih berjalan menyusuri bumi di atas tanah tanpa terikat ruang dan waktu.

Adanya orang yang berkomentar tentang nama unik putri Fiersa Besari, dirinya ikut menyampaikan maksud dari pemberian nama Kinasih Menyusuri Bumi kepada sang putri.

Baca Juga: Yuni Shara Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Raffi Ahmad, Panen Hujatan dari Netizen

“Nama yang diberikan oleh orang tua, memiliki maksud baik, meski maksud tersebut tidak dipahami orang lain. Terimakasih atas segala saran, harapan, juga guyonannya. Bismillah, ini nama yang kami pilih. Toh pada akhirnya, nanti pas sekolah juga bakal ceng-cengan nama orang tua,” tulis Fiersa Besari dalam cuitan akun Twitternya.***

 

 

Editor: Nur Yasin

Sumber: Twitter Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler