Raffi Ahmad Jujur Miliki Utang Hingga Miliaran Hingga Mulai dari Nol Setelah Diciduk BNN

14 Februari 2021, 10:19 WIB
Raffi Ahmad /Instagram/@raffinagita1717/

MEDIA BLITAR – Kasus penyalahgunaan narkoba yang pernah menghampiri publik figur kenamaan tanah air, Raffi Ahmad menjadi titik terberat yang dialaminya.

Lika-liku perjalanan Raffi Ahmad memang beragam dan kerap menjadi sorotan publik. Baru-baru ini, Raffi Ahmad menceritakan momen ketika dirinya diciduk oleh BNN di tahun 2013 silam kepada komedian Sule.

“Itu (kasus penyalahgunaan narkoba) yang paling berat (dialami), karena itu pertama kalinya gue mendapatkan kasus yang menjadi perbincangan nasional,” kata Raffi Ahmad yang dikutip di kanal Youtube Sule Channel, pada video yang diunggah 9 Februari 2021.

Baca Juga: Bukan Rendang, inilah Makanan Indonesia Favorit yang Bikin Miyabi Maria Ozawa Jatuh Cinta

Atas konsekuensi dari tindakannya, Raffi Ahmad mengaku salah, dan menjalani prosedur pemeriksaan dan penyelidikan dari pihak BNN.

“Nah, akhirnya itu, (pihak BNN) nangkep barang buktinya itu belum ada di undang-undang (pada saat itu), tapi memang gue salah. Gue akuin itu, gue salah. Tapi gue tetep menjalani prosedur,” ucap Raffi Ahmad.

Mengenang momen di masa lalu, Raffi Ahmad mengaku bahwa dia adalah orang yang konsumtif (suka berbelanja).

Baca Juga: Kenang Momen Almarhum Syekh Ali Jaber, Raffi Ahmad: Main Bola, Dijegal-jegal, Nggak Ada yang Kenal

Ketika diciduk BNN, Raffi Ahmad menjelaskan bahwa dia tak bekerja, sementara hutang berupa cicilan setiap bulan harus dia bayar, dan ATM dibekukan oleh pihak BNN untuk keperluan penyelidikan.

“Nah waktu itu kan masih muda, tahun 2013-an. Bayangin aja, uang habis. Habis itu maksudnya, ya dulu kan gue konsumtif, beli mobil, beli ini, jadi dulu uang cash (tunai) juga nggak banyak. Sampai di freeze (dibekukan) sama pihak kepolisian dan BNN,” ucao Raffi Ahmad.

“Karena, gue dicek, ada unsur sama bandar nggak. Selain itu, cicilan gue dulu banyak, cicilan gue dulu waktu muda Rp500 juta sampai Rp1 Miliar itu cicilan gue. Itu gila nggak gue?” sambung Raffi Ahmad, menjelaskan kondisinya di masa lalu kepada Sule.

Baca Juga: West Bromwich vs Manchester United: Sam Allardyce Berharap Keberuntungan Berpihak Kepada Timnya

Mengetahui titik terberat sang sahabat, Sule menyadari bahwa sosok Raffi Ahmad adalah pribadi yang hebat.

Raffi Ahmad juga mengungkapkan bahwa saat dinyatakan bebas dari masa hukuman, harta yang dia miliki dalam bentuk uang tabungan juga telah habis.

“Jadi sampai cicilan gue, Rp700 juta sampai Rp900 juta per bulan. Saat gue masuk BNN itu, empat bulan, kerasa. Duit tabungan udah habis semua, karena gue kan nggak kerja, jadi gue keluar dari BNN tu, ya ibaratnya nol lagi, tapi asset masih ada,” kata Raffi Ahmad.

Baca Juga: SINOPSIS IKATAN CINTA HARI INI: Minta Al dan Andin Tidak Bercerai, Andin Pulang Demi Reyna?

Baca Juga: Kumpulan Quotes Berpikir Positif dari JK Rowling sampai Muhammad Ali

Menyikapi itu semua, Raffi Ahmad bersyukur karena telah diingatkan Allah melalui penangkapan yang dilakukan BNN. Karena telah mengubah pola pikirnya saat ini.

“Gue juga terima kasih sama BNN ya, karena kasus itu, itu merubah gue 360 derajat. Gue jadi mau nabung, karena kan kita, apalagi kan masih muda, nah syuting, ada duit beli ini bisa, tapi saat sama Allah dikasih cobaan, uang di-freeze, bener-bener nggak dikasih kerja sama sekali, nggak nyiapin apa-apa. Jadi, Allah kalau mau ambil semuanya, bisa ambil semuanya. Ngebalikin, ngebalikin semuanya,” ucapnya.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: YouTube Sobat Dosen

Tags

Terkini

Terpopuler