Jangan Salah, Ketahui Perbedaan Soto dan Coto Makassar Makanan Khas Indonesia

- 9 Oktober 2020, 21:53 WIB
Ilustrasi Soto
Ilustrasi Soto /

MEDIA BLITAR – Perbedaan soto dan coto makassar jarang sekali diketahui, bahkan sering dianggap sama karena memang memiliki nama yang hampir sama.

Soto merupakan makanan khas Indonesia yang pasti ada disetiap daerah dengan keunikan rasa yang beragam. Hal ini berbeda dengan coto makassar yang merupakan kuliner asli dari Makassar.

Jika dilihat sekilas, kedua makanan khas Indonesia ini memang terlihat sama. Namun jika diperhatikan lebih jelas, soto dan coto makassar sangatlah berbeda.

Baca Juga: Telah Mendunia, Kenali Ragam Sate Makanan Khas Indonesia

Perbedaan pertama yang paling jelas terlihat adalah warna kuah. Jika soto berwarna kuning, coto makassar berwarna sedikit gelap.

Warna kuning pada soto didapatkan dari bahan yang digunakan yaitu kunyit, sedangkan coto makassar berwarna gelap dan sedikit hitam karena menggunakan kacang tanah goreng dan tauco.

Bahan yang digunakan untuk membuat soto tidak terlalu banyak, berbeda dengan coto makassar yang menggunakan rempah-rempah sekira 40 bahan berbeda.

Baca Juga: 5 Burung Kicau Ini Diprediksi Akan Naik Daun di Akhir Tahun 2020, Salah Satunya Murai Batu Medan

Soto menggunakan bahan jahe, kunyit, lengkuas, daun salam, kemiri, daun jeruk. Pada coto makassar menggunakan jinten, tauco, kacang tanah, daun bawang, daun seledri, bawang bombay, cengkeh, jeruk nipis, serai, dan masih banyak yang lainnya.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x