Ramai Kabar PPKM Darurat Diperpanjang, Menko Luhut Sebut Masih Dievaluasi 2-3 Hari Lagi

- 18 Juli 2021, 11:46 WIB
Menko Luhut Binsar Pandjaitan
Menko Luhut Binsar Pandjaitan /YouTube/Sekretariat Presiden./

"Walaupun kami terus bekerja keras menambah fasilitas Rumah Sakit itu hal ini hanyalah solusi sementara," tambah Luhut Binsar Pandjaitan.

Kemudian Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan solusi terbaik menghadapi pandemi adalah dengan cara menjalankan protokol kesehatan yang ketat serta mempercepat program vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: dr Tirta Beri Saran dan Solusi Pada Pemerintah Usai Ungkapkan Tidak Setuju Perpanjangan PPKM Darurat

"Solusi permanen yaitu menjalankan protokol kesehatan yang ketat dan mempercepat program vaksinasi yang presiden perintahkan berkali-kali dan mengecek berkali-kali mengenai ini agar tercipta herd immunity," sambung Luhut Binsar Pandjaitan.

Terakhir Luhut Binsar Pandjaitan meminta kerja sama dari semua lapisan masyarakat untuk mendukung usaha pemerintah menanggulangi Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan dan ketentuan selama periode PPKM serta mengikuti program vaksinasi.

"Karena itu saya mohon dengan sangat kerja sama dari seluruh komponen masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dan ketentuan ketentuan tambahan selama periode PPKM mini serta mengikuti program vaksinasi yang dijalankan pemerintah selama periode PPKM ini," pungkas Luhut Binsar Pandjaitan.***

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah