5 Tujuan Wisata Alam Terfavorit Kabupaten Blitar, Salah Satunya Adalah Penangkaran Tukik

6 Februari 2022, 16:31 WIB
5 Tujuan Wisata Alam Terfavorit Kabupaten Blitar, Salah Satunya Adalah Penangkaran Tukik //Pantai Serang/ Dok. Media Blitar

MEDIA BLITAR – Sejak pandemi Covid-19, bisnis pariwisata di Kabupaten Blitar seakan terhenti untuk sejenak.

Namun dengan menerapkan protokol kesehatan, saat ini para wisatawan sudah bisa berkunjung dan berlibur pada masa adaptasi kebiasaan baru atau new normal ini.

Sebagai tujuan wisata, Blitar mempunyai memiliki wisata alam yang cukup lengkap untuk liburan atau sekedar melepas penat.

Baca Juga: Desa Wisata Semen Tingkatkan Potensi Wisata dan UMKM Bersama Bupati Blitar

Selain ramah di kantong, sejak adanya perbaikan infrastruktur jalan, tujuan wisata di Blitar saat ini bisa dijangkau dengan mudah bagi backpacker maupun wisatawan lokal.

Berikut lima tujuan wisata alam Kabupaten Blitar terpopuler yang dihimpun MediaBlitar berdasarkan data dari disparbudpora.blitarkab.go.id:

Baca Juga: Klarifikasi Pemkot Yogyakarta Terkait Pelanggaran Tarif Parkir Bus di Wisata Malioboro Sebesar Rp 350 Ribu

  1. Pantai Pangi

Pantai Pangi / /disparbudpora.blitarkab.go.id

Pantai ini terletak di Desa Tumpakkepuh, Kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar.

Memiliki karakteristik yang masih alami dan asri dengan deburan ombak besar, khas pantai selatan.

Hamparan pasir putih dan deretan cemara udang terbentang indah di sepanjang bibir pantai.

Pantai Pangi memiliki muara sungai yang membentuk telaga payau, sebuah keistimewaan yang jarang ditemukan di objek wisata lain.

Baca Juga: Penajam Paser Utara Calon Ibu Kota Negara Baru, Ketahui Wisata Terindahnya!

Di pantai ini terdapat area datar yang cukup luas di bawah rerimbunan pohon pinus yang langsung menghadap ke laut, cocok bagi penggiat camping.

2. Pantai Tambakrejo

Pantai Tambakrejo / /disparbudpora.blitarkab.go.id

Terletak di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar, menawarkan pesona pasir putih yang sangat menawan.

Selain bisa bermain di bibir pantai yang cukup landai, pengunjung juga bisa membeli berbagai olahan hasil laut yang masih segar di banyak warung yang menyediakan hidangan seafood.

Baca Juga: Info Terbaru Perjalanan Wisata Alam Kawah Ijen, Harga Tiket Online, Penginapan, dan Tips Mendaki

3. Perkebunan Teh Sirah Kencong

Perkebunan Teh Sirah Kencong/ /disparbudpora.blitarkab.go.id

Kebun Teh Sirah Kencong terletak di Desa Ngadirenggo, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar.

Di area pegunungan dengan ketinggian 1000 mdpl, Perkebunan Teh Sirah Kencong merupakan salah satu wisata alam yang cukup populer di Jawa Timur.

Disuguhi dengan pemandangan alam yang mempesona, wisatawan juga dapat menikmati teh wangi asli produk Sirah Kencong. 

Baca Juga: Tetap Buka, Berikut Jam Operasional Wisata Taman Impian Jaya Ancol Saat Tahun Baru

4. Pantai Serang

Pantai Serang/ /disparbudpora.blitarkab.go.id

Berada di Desa Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar, pantai ini memiliki garis pantai yang sangat luas dan cukup landai dengan ombak laut yang tidak begitu besar.

Di sini, wisatawan bisa menikmati seafood dengan pemandangan pantai yang indah, hingga mengamati penangkaran tukik yang jarang ditemukan di Blitar.

Fasilitas juga lengkap, mulai dari mushola, toilet umum, gazebo, hingga toko oleh-oleh dan pernak-pernik khas Blitar ada di Pantai Serang.

Tak hanya Pantai Serangnya, gerakan konservasi penyu bahkan berhasil dipadu dengan upaya membangun kawasan wisata Pantai Serang.

Konservasi penyu dan pelepasan tukik penyu kemudian menjadi bagian penting dari citra kawasan wisata Pantai Serang yang berwawasan lingkungan hidup.

Konservasi Penyu dan Tukik Pantai Serang Kabupaten Blitar /Dok. Media Blitar

Konservasi Penyu dan Tukik di Pantai Serang Kabupaten Blitar/ /Dok. Media Blitar
Konservasi Penyu dan Tukik di Pantai Serang Kabupaten Blitar/ /Dok. Media Blitar

Baca Juga: Jadi Juara 1 Toilet Umum Terbersih ADWI 2021, Desa Wisata Serang Blitar Naikkan Level Destinasi

5. Hutan Pinus Loji

Konservasi Penyu dan Tukik di Pantai Serang Kabupaten Blitar/ /Dok. Media Blitar

Wisata yang satu ini menawarkan hijaunya pepohonan sebagai relaksasi untuk mata.

Serta sejuknya hawa pegunungan dengan panorama hutan pinus yang menjulang tinggi, bisa menjadi salah satu tujuan liburan yang menyenangkan.

Itulah tadi lima tujuan wisata alam di Kabupaten Blitar yang bisa teman-teman kunjungi sambil melepas penat sejenak.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Tags

Terkini

Terpopuler