HP Murah Berkualitas untuk Memenuhi Kebutuhan Sekolah Daring

- 10 Oktober 2020, 14:58 WIB
Trik agar smartphone lebih berguna.
Trik agar smartphone lebih berguna. /Pexels/JETSHOOTS

MEDIA BLITAR – Saat ini sekolah daring masih dilaksanakan karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

Sekolah daring memaksa semua pelajar harus memiliki HP untuk mengikuti pelajaran sekolah yang biasanya dilakukan via Zoom atau Google Meet.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, pastikan untuk memilih HP yang berkualitas.

Baca Juga: 6 Cara Menjaga Kesehatan Mental Agar Terhindar Dari Depresi

Di era modern ini banyak sekali HP dengan spesifikasi tinggi sehingga bisa digunakan untuk beragam aktivitas.

Tetapi jika budget yang dimiliki terbatas, tidak ada salahnya memilih HP murah berkualitas agar tetap mengikuti pelajaran.

Berikut rekomendasi HP murah berkualitas untuk memenuhi kebutuhan sekolah daring.

Baca Juga: Membaca Buku Dapat Membantu Menjaga Kesehatan Mental dan Fisik

1. Redmi Note 4X

Redmi Note 4X memiliki harga sekira Rp1.200.000 dengan layar berukuran 5,5 inci dan memiliki resolusi sebesar 1080x1920 full HD IPS LCD Capacitive touchscreen.

HP ini menggunakan OS miui8 based on Android dengan dapur pacu Qualcomm Snapdragon 625 Octa Core, 2 GHz.

Baca Juga: Presiden Jokowi Angkat Bicara Terkait Hoax yang beredar Tentang RUU Cipta Kerja

Memori Redmi Note 4X yaitu RAM 3/4 GB dan ROM 16/32 GB dengan kapasitas baterai sebesar 4100 mAh/4000 mAh.

HP ini memiliki kamera depan sebesar 5 MP dan kamera utama sebesar 13 MP dengan auto focus dan flashlight.

2. Samsung Galaxy A10

Harga Samsung Galaxy A10 sekira Rp1.480.000 dengan layar berukuran 6,2 inci yang menggunakan IPS LCD.

Samsung Galaxy A10 menggunakan Android Pie (9,0) dengan chipset Exynos 7884 (14 nm) dan CPU octa-core (2×1.6 GHz Cortex-A73 & 6×1.35 GHz Cortex-A53) serta GPU Mali-G71 MP2.

Baca Juga: Wow! Bradley Smith Mengakhiri MotoGP FP1 Le Mans Tercepat

Kapasitas penyimpanan pada HP ini cukup besar yaitu 32 GB dengan RAM sebesar 2 GB dan bisa ditambah dengan MicroSD hingga 1 TB jika membutuhkan penyimpanan yang lebih besar.

Samsung Galaxy A10 dibekali dengan kamera belakang sebesar 13 MP dan kamera depan sebesar 5 MP. Kapasitas baterai HP ini lebih rendah jika dibandingan dengan HP sebelumnya yaitu sebesar 3400 mAh.

3. Asus Zenfone Max Pro M1

HP keluaran Asus ini dijual dengan harga sekira Rp1.500.000 yang dibekali dengan layar berukuran 6 inci yang beresolusi full HD+ 2160x1080 pixel.

Baca Juga: 10 Oktober Diperingati Sebagai Hari Kesehatan Mental Sedunia, Ketahui Sejarahnya

OS Asus Zenfone menggunakan Android Oreo (8,1) yang dilengkapi dengan dapur pacu Qualcomm Snapdragon 636 dengan 14nm, 64 bit octa core.

HP ini memiliki kapasitas penyimpanan RAM 3/4/6 GB dan ROM 32/64 GB dengan baterai berkapasitas besar yaitu 5000 mAh.

***

Editor: Ninditoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x