Prediksi Skor Wales vs Austria Path A Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Motivasi Tinggi Gareth Bale

- 23 Maret 2022, 18:46 WIB
Prediksi Skor Wales Vs Austria Path A Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Motivasi Tinggi Gareth Bale/Reuters/S. Perez Area lampiran
Prediksi Skor Wales Vs Austria Path A Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Motivasi Tinggi Gareth Bale/Reuters/S. Perez Area lampiran /

MEDIA BLITAR - Wales berpeluang mencetak sejarah saat bersua Austria di Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Bermain di depan publik sendiri, Cradiff City Stadium, Jumat dini hari WIB, 25 Maret 2022, Gareth Bale mengusung motivasi tinggi di laga melawan Austria.

Dari berbagai situs prediksi, Wales memang mendapat persentase tinggi terkait peluang memenangkan pertandingan melawan Austria.

Dikutip dari laman resmi UEFA, statistik Wales jika bermain di kandang sendiri, Cardiff Sttadium, juga masih mentereng.

Baca Juga: Prediksi Skor Vietnam vs Oman Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2022: Line Up, Head to Head, Jadwal Live RCTI+

Statistik mentereng Wales tersebut adalah laga tanpa kekalahan di kandang sendiri, setelah terakhir kali kalah atas Denmark pada 2018.

Selain faktor tersebut, rekor Wales yang tercatat hanya pernah sekali ikut di Piala Dunia edisi 1958 bisa jadi motivasi tersendiri dari skuat asuhan Rogert Page.

"Selama menjalani karier bersama Timnas Wales, hal utama yang menjadi impian ialah bermain di turnamen mayor. Kami sudah berhasil melakukan itu dan sekarang waktunya lolos Piala Dunia. Ini harapan yang sangat besar dan sesuatu yang sudah kami impikan," ujar Gareth Bale jelang laga kontra Austria, dikutip dari laman resmi UEFA.

Baca Juga: Jadwal dan Peta Persaingan Path A Play-off Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Ukraina, Wales, Austria, Skotlandia

Baca Juga: Prediksi Vietnam vs Oman Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2022: Line Up, Skor, Head to Head, Jadwal Kick-off

Wales punya kans menembus Piala Dunia Qatar 2022 dengan menjuarai path B play-off zona Eropa.

Tentu saja lagkah pertama harus melalui hadangan Austria terlebih dahulu.

Prediksi Line Up

Wales (4-4-2)
Pelatih: Robert Page.

Wayne Hennessey(GK); Neco Williams, Ben Davies, Chris Mepham, Connor Roberts; Harry Wilson, Joe Allen, Aaron Ramsey, Brennan Johnson; Daniel James, Gareth Bale.

Baca Juga: Prediksi Skor Australia vs Jepang Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2022: Line Up, H2H, Link Live RCTI+

Austria (4-2-3-1)
Pelatih: Franco Foda.

Daniel Bachmann(GK); Stefan Lainer, leksandar Dragovic, Martin Hinteregger, David Alaba; Konrad Laimer, Stefan Ilsanker; Christoph Baumgartner, Marcel Sabitzer, Louis Schaub; Marko Arnautovic.

Prediksi Skor: Wales 3-0 Austria

Baca Juga: Prediksi Skor Korea Selatan vs Iran Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2022: Line Up, H2H, Jadwal Live RCTI+

LINK STREAMING MOLA TV: KLIK DI SINI

Disclaimer: Link live streaming merupakan informasi yang dibagikan kepada pembaca Media Blitar. Kebijakan serta kepastian siaran langsung masing-masing TV online sepenuhnya ada pada stasiun TV. Kebijakan dari masing-masing TV dapat berubah sewaktu-waktu.

***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah