MENGEJUTKAN Fabio Quartararo Tercecer ke-9: Hasil Race MotoGP Qatar 2022, Enea Bastianini Jadi Juara 1

- 7 Maret 2022, 00:11 WIB
MENGEJUTKAN Fabio Quartararo Tercecer ke-9: Hasil Race MotoGP Qatar 2022, Enea Bastianini Jadi Juara 1
MENGEJUTKAN Fabio Quartararo Tercecer ke-9: Hasil Race MotoGP Qatar 2022, Enea Bastianini Jadi Juara 1 /Twitter/@MotoGP

MEDIA BLITAR – Juara bertahan MotoGP, Fabio Quartararo hanya menyelesaikan race MotoGP Qatar 2022 di posisi ke sembilan.

Informasi terkait hasil balapan MotoGP Qatar 2022 hari ini Minggu, 6 Maret 2022 yang disiarkan langsung melalui Trans7.

Nama Fabio Quartararo digadang-gadangkan bakal menjadi juara dalam raca MotoGP Qatar 2022 yang digelar di Sirkuit Losail Internasional.

Kenyataan pahit harus diterima, harus diterima pebalap Yamaha ini karena, gagal dalam posisi pertama di garis finis pertandingan.

Baca Juga: HASIL LENGKAP Race MotoGP Qatar 2022: Enea Bastianini Juara 1, Pol Espargaro 3, Fabio Quartararo Melebar 9

Pada posisi pertama atau juara 1 diraih Enea Bastianini yang menorehkan sejarah baru dan merupakan debut kemenangannnya.

Bastianini keluar sebagai juara MotoGP Qatar 2022 setelah dipepet tipis Brad Binder dan Pol Espargaro dalam posisi kedua dan ketiga.

Pebalap Repsol Honda, Pol Espargaro sempat memimpin berjalannya balapan hingga akhirnya mampu disalip Bastianini pada sisa 5 lap terakhir.

Baca Juga: Link Live Streaming Napoli vs Ac Milan: Kesempatan Kedua Tim Gusur Inter Milan di Puncak Klasemen

Penampilan yang konsisten ditunjukkan Enea Bastianini sebagai pebalap Gresini Racing sukses mengunci gelar juara 1 pertamanya di kelas premier.

Rider Red Bull KTM, Brad Binder patut diapresiasi setelah mampu menempatkan peringkat kedua meskipun memulai starting grid di posisi ke-7.

Binder mampu tampil menekan rider ternama seperti Marc Marquez dan melewat Pol Espargaro sampai di garis finis mendapatkan posisi kedua.

Nampaknya, hari ini bukan hari keberuntungan bagi Pol Espargaro yang melebar usai disalip Enea Bastianini sampai didahului Binder dan hanya finis di posisi ketiga.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG LIVE STREAMING MotoGP Qatar 2022 di Trans7, Cek Starting Grid: Pol Espargaro ke-6

Siapa sangka, sang juara bertahan MotoGP, Fabio Quartararo hanya mampu menyelesaikan balapan di posisi ke sembilan.

Selain itu, terdapat beberapa pebalap yang mengalami crash saat balapan di MotoGP Qatar 2022, antara lain: Jorge Martin (Prama Ducati), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), Miguel Oliveira (Red Bull KTM) dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46).

Inilah hasil MotoGP Qatar 2022 hari ini.

  1. Enea Bastianini Gresini Ducati (GP21)
  2. Brad Binder Red Bull KTM (RC16)
  3. Pol Espargaro Repsol Honda (RC213V)
  4. Aleix Espargaro Aprilia Factory (RS-GP)
  5. Marc Marquez Repsol Honda (RC213V)
  6. Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR)
  7. Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR)
  8. Johann Zarco Pramac Ducati (GP22)
  9. Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)
  10. Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V)
  11. Franco Morbidelli Monster Yamaha (YZR-M1)
  12. Maverick Viñales Aprilia Factory (RS-GP)
  13. Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22)
  14. Andrea Dovizioso WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
  15. Remy Gardner KTM Tech3 (RC16)
  16. Darryn Binder WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
  17. Fabio Di Giannantonio Gresini Ducati (GP21)
  18. Raul Fernandez KTM Tech3 (RC16)

Demikian informasi terkait hasil MotoGP Qatar 2022 hari ini.***

Editor: Nur Yasin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah