Marc Marquez Kaget dengan Performa Honda, Start di Losail Qatar di Posisi Ini

- 6 Maret 2022, 13:58 WIB
Marc Marquez di Sirkuit Losail Qatar/ANTARA/HO via Honda Racing Corporation
Marc Marquez di Sirkuit Losail Qatar/ANTARA/HO via Honda Racing Corporation /

MEDIA BLITAR - Tak terasa MotoGP musim 2022 memulai balap pembuka pada malam ini, Minggu, 6 Maret 2022 di Sirkuit Losail, Qatar. 

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez terkejut dengan performa motornya yang mampu memberinya posisi ketiga di starting Grid. 

Pasalnya, Sirkuit ini identik dengan motor dengan tenaga mesin yang besar seperti Ducati.

Baca Juga: LENGKAP Starting Grid MotoGP Losail Qatar 2022, Jadwal Warming Up dan Main Race, Minggu, 6 Maret 2022 

Marc Marquez sendiri datang ke Losail dengan bekal motivasi yang tinggi, serta berbagai perkembangan dan hasil positif setelah menjalani tes pramusim di Sepang dan Mandalika. 

Selama masa Free Practice (FP) satu dan dua yang digelar pada malam hari tersebut, Marc Marquez dan pembalap Suzuki Alex Rins bersaing dengan ketat. 

Sepanjang FP1 dan FP2, keduanya berebut menjadi yang tercepat, namun Marquez harus mengaku kalah dari Alex Rins setelah Ia mencatatkan waktu 0,035 detik lebih lambat dari torehan Alex Rins di satu menit 53,432 detik.

Baca Juga: UPDATE Jadwal Live Race MotoGP Qatar, Simak Daftar Acara Lengkap Trans7 Hari Ini, Minggu, 6 Maret 2022

"Saya rasa kami berada di posisi yang lebih baik dari yang kami harapkan dan saya pikir target yang bagus bagi kami besok adalah mengincar dua baris terdepan," kata Marquez Jum'at, 4 Maret 2022 sebagaimana dikutip dari Antara.

Pembalap asal Spanyol tersebut juga memuji para Rider yamaha dan Suzuki yang dapat menorehkan waktu yang lumayan impresif di Sirkuit Losail. 

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x