Daftar Lengkap Juara Chelsea Era Roman Abramovich, Kisah Cinta Taipan Rusia dan The Blues Resmi Berakhir

- 3 Maret 2022, 07:32 WIB
Daftar Lengkap Juara Chelsea Era Roman Abramovic
Daftar Lengkap Juara Chelsea Era Roman Abramovic /instagram/@chelseaitaliaofficial

MEDIA BLITAR - Roman Abramovich telah resmi menuliskan surat undur diri sekaligus mengumumkan penjualan Chelsea.

Tekanan publik dan parlemen Inggris terkait perang Rusia-Ukraina, akhirnya membuat Roman Abramovich memilih langkah tersebut.

Surat pernyataan perpisahan yang ditulis Roman Abramovich sukses membuat fans sepakbola khususnya Chelsea larut dalam keharuan.

Baca Juga: Sempat Error Gangguan, Layanan Aplikasi M-Banking BCA Mobile & KlikBCA Sudah Normal Kembali

"Saya ingin membicarakan tentang spekulasi di media dalam beberapa hari terakhir ini, terkait kepemilikan saya terhadap klub Chelsea. Seperti yang sudah saya bilang sebelumnya, saya selalu mengambil keputusan untuk kebaikan klub ini, dan berasal dari hati." Ujar Abramovic, dikutip dari situs resmi Chelsea.

Taipan Rusia yang mengakusisi Chelsea 20 tahun tersebut juga menegaskan jika keuntungan penjualan klub akan disumbangkan untuk korban perang di Ukraina.

"Selain itu, saya telah menginstruksikan tim saya untuk mendirikan yayasan amal, dimana semua keuntungan dari penjualan klub ini akan disumbangkan. Yayasan tersebut untuk kepentingan para korban perang di negara Ukraina."

Baca Juga: Prediksi Everton vs Boreham Wood Piala FA: Line Up, Skor, Head to Head, Jadwal Tayang 4 Maret 2022

"Termasuk menyediakan dana darurat untuk kebutuhan mendesak & kebutuhan penting para korban. Serta untuk biaya pemulihan jangka panjang." Ujar Abramovic kembali.

Roman kemudian ingin mengunjungi Staford Bridge untuk kali terakhir, mengucapkan perpisahan untuk klub yang telah dibesarkannya tersebut.

"Saya harap saya bisa mengunjungi Stamford Bridge untuk terakhir kalinya, untuk bisa mengucapkan selamat tinggal kepada kalian semua secara langsung."

Baca Juga: Link Nonton dan Sinopsis Drama Korea Grid Episode 3: TERUNGKAP! Alasan Kim Sae Ha Kejar Hantu Penyelamat Bumi

"Sebuah keistimewaan seumur hidup bagi saya, pernah menjadi bagian dari klub Chelsea. Dan saya bangga dengan semua pencapaian yang telah kita raih bersama. Chelsea Football Club dan semua pendukungnya akan selalu ada di hati saya." Kata Roman Abramovich.

Seperti diketahui, Chelsea mengalami masa keemasan di bawah kepemilikan taipan Rusia ini.

The Roman Emperor, adalah sebuah status dari investasi besar-besaran yang mengubah wajah Chelsea ketika Abramovich datang.

Baca Juga: BCA Mobile Error Sudah Pulih 3 Maret 2022 Hari ini, Penyebab MBanking BCA Gangguan karena Koneksi Jaringan

Gelontoran dana dari sang taipain Rusia ini akhirnya mampu membut Chelsea seperti hari ini.

Berikut adalah daftar gelar juara Chelsea di era Roman Abramovich.

- Premier League: 5 kali (2005, 2006, 2010, 2015, 2017)

- Piala FA: 5 kali (2007, 2009, 2010, 2012, 2018)

- Piala Liga Inggris: 3 kali (2005, 2007, 2015)

Baca Juga: Sinopsis Zalim Istanbul 3 maret 2022, Pergoki Adiknya Sedang Berciuman dengan Civan, Cenk Beri Peringatan!

- Community Shield: 2 kali (2005, 2009)

- Liga Champions: 2 kali (2012, 2021)

- Liga Europa: 2 kali (2013, 2019)

- Piala Super Eropa: 1 kali (2021)

- Piala Dunia Antarklub: 1 kali (2021).***

 

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah