3 Alasan Elkan Baggott Pilih Timnas Indonesia daripada Negara Kelahirannya, Thailand

- 29 Desember 2021, 16:30 WIB
3 Alasan Elkan Baggott Pilih Timnas Indonesia daripada Negara Kelahirannya, Thailand
3 Alasan Elkan Baggott Pilih Timnas Indonesia daripada Negara Kelahirannya, Thailand /Instagram @elkanbaggott

MEDIA BLITAR – Timnas Indonesia akan segera bertanding melawan Thailand di babak final leg pertama Piala AFF 2020 pada malam ini, 29 Desember 2021. Sedangkan leg kedua akan dihelat pada tanggal 1 Januari 2022 mendatang.

Salah satu pemain muda Timnas Indonesia, Elkan Baggott saat ini tengah menjadi sorotan para pecinta sepakbola menjelang babak final Piala AFF 2020. Pasalnya, pria berusia 19 tahun ini justru membela Timnas Indonesia daripada negara kelahirannya sendiri, Thailand.

Baca Juga: Euforia Final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand Menjamur di Blitar

Seperti diketahui, Elkan Baggott lahir di Bangkok, Thailand pada 23 Oktober 2002. Akan tetapi, Baggott menetap di Inggris.

Meski bek tengah Timnas Indonesia itu nantinya harus memerangi negara tempat ia dilahirkan, namun  Elkan Baggott selama ini tampak totalitas ketika membela skuad Garuda di Piala AFF 2020.

Terbukti, satu gol sempat ditorehkan olehnya untuk Indonesia ketika menang melawan Malaysia dengan skor 4-1 di babak penyisihan Grup B Piala AFF 2020.

Baca Juga: Detik-detik Jelang Laga Final Piala AFF 2020 Indonesia Vs Thailand, Shin Tae Yong Beri Pesan Ini Kepada Pemain

Siapa sangka, Baggott sebenarnya memiliki kesempatan untuk memilih kewarganegaraan mana di antara tiga negara, yaitu Indonesia, Inggris dan Thailand. Pasalnya, Elkan Baggott memiliki garis keturunan Indonesia dan Inggris. Sang ayah berdarah asli Inggris, sementara sang Ibu berasal dari Indonesia.

Bahkan, Elkan Baggott sempat ditawari oleh Timnas Thailand untuk dinaturalisasi. Namun akhirnya, Baggott justru lebih memilih Timnas Indonesia sebagai tempatnya berkarir.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah