Bukan Kevin Sanjaya, Lin Dan Akui Pemain Badminton Binaan Taufik Hidayat Bakal Jadi Unggulan Terbaik, Siapa?

- 13 Desember 2021, 18:30 WIB
Bukan Kevin Sanjaya, Lin Dan Akui Pemain Badminton Binaan Taufik Hidayat Bakal Jadi Unggulan Terbaik, Siapa?
Bukan Kevin Sanjaya, Lin Dan Akui Pemain Badminton Binaan Taufik Hidayat Bakal Jadi Unggulan Terbaik, Siapa? /BWF

MEDIA BLITAR - Pemain legenda unggulan China, Lin Dan memberikan prestasi luar biasa sekaligus mengharumkan nama bangsanya di dunia internasional.

Berbagai jenis prestasi sudah didapatkannya sepanjang berlaga diantaranya, medali emas olimpiade 2008 dan 2018, 8 gelar world championship dan 2 gelar piala dunia serta prestasi lainnya.

Baca Juga: Tidak Hanya Lee Chong Wei, Lin Dan Bongkar 3 Atlet Ini Sulit Ditaklukkan, Ada dari Indonesia

Para pemain dari berbagai negara sudah dia gilas dan sulit terkalahkan. Bahkan, Peter Gede, Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei juga menjadi lawan yang sering kalah meskipun dianggap pemain unggulan dunia.

Peter Gede merupakan tunggal putra Denmark sudah pernah kalah sebanyak 17 kali. Taufik Hidayat peraih medali emas Olimpiade Athena 2004 juga harus mengakui kekalahan sebanyak 13 kali dari Lin Dan.

Baca Juga: Lin Dan Bongkar 3 Pebulutangkis ini Paling Sulit Dikalahkan, Ada dari Indonesia!

Kemudian, Lee Chong Wei asal Malaysia juga berhasil Lin Dan tumbangkan sebanyak 28 kali. Meskipun demikian, Lin Dan bukanlah pemain yang sulit dikalahkan, pemain muda Indonesia pun pernah mengalahkannya.

Pemain muda yang dianggap Lin Dan berpotensi menjadi pemain unggulan Indonesia yakni, Anthony Ginting. Bahkan, beberapa kali Lin Dan pernah kerepotan di ajang internasional saat bertemu unggulan ranking 5 ini.

Baca Juga: Kalahkan Rekor Lee Chong Wei dan Lin Dan, Kento Momota Torehkan Rekor Guinness World Records

Pemain bulutangkis asal Cimahi keturunan Karo tersebut sudah mengenal badminton sejak masih duduk di taman kanak-kanak. Anthony Ginting kemudian masuk ke PB SGS PLN di Bandung, Jawa Barat. Sebuah klub bulutangkis yang dibina oleh Taufik Hidayat, legenda bulutangkis Indonesia.

Maka dari itu, gaya permainan Anthony Ginting dianggap memiliki kemiripan dengan Taufik Hidayat. Hal itu karena Ginting mengidolakan pemenang medali Athena 2004 tersebut. Anthony Ginting sudah pernah mengalahkan Lin Dan sebanyak dua kali dari total lima pertemuan.

Baca Juga: Bukan Pelatih, Lin Dan Ungkap Sosok ini Buat Dirinya Jadi Monster Bulutangkis Dunia

Ginting dan Lin Dan pertama kali bertemu dalam turnamen Chinese Taipei Open 2015 pada babak perempat final dengan status pemain muda. Pada turnamen tersebut Ginting kalah dua set 7-21 dan 20-22.

Kemudian, pertemuan selanjutnya partai semi final Swiss Open 2017 dan Lin Dan masih tangguh bagi Ginting. Pemain muda tersebut harus kalah dua set 17-21 dan 17-21. Pada akhirnya di pertemuan keempat Anthony Ginting telah sukses raih kemenangan meskipun susah payah.

Kemenangan tersebut terjadi pada babak 32 besar victor China Open 2018 rubber set 22-24, 21-5 dan 21-19. Kemudian, babak perempat final Swiss Open 2019, Ginting sukses takluk dari Lin Dan melalui rubber 14-21, 21-18 dan 21-11.

Baca Juga: Kartu Kuning! Taufik Hidayat Pernah Lempar Raket Gegara Tingkah Hayom Rumbaka, Mengapa?

Kemampuan Ginting yang dinilai bagus sekaligus mampu mengalahkan Lin Dan dua kali mendapatkan pujian dari sang pemain.

"Ginting muda punya emosi stabil, tekniknya baik, pekerja keras, fisiknya harus ditingkatkan. Ia punya modal besar jadi pemain besar," kata Lin Dan seperti dikutip dari Lama PBSI pada 13 Desember 2021.

Anthony Ginting saat ini merupakan pemain unggulan terbaik Indonesia untuk sektor tunggal putra. Tentunya, apa yang diungkapkan Lin Dan menjadi sebuah kenyataan.***

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah