Protes Lagi! BWF Tak Punya Waktu Urus Drawing BWC 2021, Pebulutangkis Denmark Anggap Turnamen Tidak Adil

- 12 Desember 2021, 16:46 WIB
HK Vittinghus / Protes Lagi! BWF Tak Punya Waktu Urus Drawing BWC 2021, Pebulutangkis Denmark Anggap Turnamen Tidak Adil
HK Vittinghus / Protes Lagi! BWF Tak Punya Waktu Urus Drawing BWC 2021, Pebulutangkis Denmark Anggap Turnamen Tidak Adil /tangkapan layar instagram @hkvittinghus

Respon HK Vittinghus tersebut dipublikasikan melalui akun resmi Instagram miliknya.

Baginya, para pemain unggulan Indonesia yang tidak ikut pertandingan memudahkan para pemain lain untuk langsung lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: Ramalan Ranking BWF The Minions usai Mundur dari Kejuaraan Dunia 2021, Sabar!

 “Tidak terkejut karena pada dasarnya saya tidak pernah mengalami drawing ulang dalam 15 tahun saya di tur kecuali ada kesalahan,” tulis Vittinghus di Instagram Story.

Baginya BWF tidak adil melangsungkan turnamen tanpa melakukan undian ulang. Menurutnya, pengundian tersebut sangat penting agar pertandingan dapat berlangsung adil dan tidak ada ketimpangan.

Baca Juga: Carolina Marin Terlempar dari Top 5 Ranking BWF Tunggal Putri, Biang Keroknya Bocah 19 Tahun asal Korea!

 “Tentunya, ini sangat penting bahwa dunia perlu drawing yang seimbang?” lanjut pemain ganda pasangan yang berpasangan dengan Marcus Ellis tersebut.

"Dengan 3 dari 4 unggulan tertinggi di bagian atas tunggal putra sementara tidak mundur dari bagian bawah, saya tidak mengerti mengapa tidak melakukan drawing (undian) mundur?"

Tidak hanya itu, dia pun menantang orang-orang jika pendapat yang disampaikannya merupakan argumentasi konyol bahkan buruk. Tentu adanya, drawing ulang permainan dapat berlangsung adil.

Baca Juga: Tancap Gas! Lupakan Kejuaraan Dunia 2021, Ahsan/Hendra dkk Siap Hadapi Turnamen BWF 2022

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah