Usai Dibantai Liverpool, Antonio Conte Siap Gantikan Solskjaer yang Terancam Dipecat MU

- 25 Oktober 2021, 19:46 WIB
Mantan pelatih Inter, Antonio Conte
Mantan pelatih Inter, Antonio Conte /Reuters/Jennifer Lorenzini

MEDIA BLITAR – Setelah kekalahan telak Manchester United (MU) atas Liverpool kemarin, manajer Ole Gunnar Solskjaer diisukan akan segera dipecat.

Nama pelatih asal Italia, Antonio Conte pun dikabarkan menjadi kandidat kuat pengganti Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer Manchester United.

Seperti diketahui posisi manajer Ole Gunnar Solskjaer kini memang semakin terancam usai dibantai Liverpool dengan skor hingga 0-5 pada Minggu kemarin.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING: BIG Match Manchester United vs Liverpool Liga Inggris, Solskjaer Terancam Tersingkir

Padahal kekalahan Manchester United terjadi saat bermain di depan puluhan ribu suporternya, di stadion Old Trafford.

Pada pertandingan tersebut, gawang De Gea dibobol oleh Naby Keita, Diogo Jota dan hattrick dari Mohamed Salah.

Dengan kekalahan telak tersebut, para suporter Manchester United pun menginginkan Ole Gunnar Solskjaer dipecat.

Baca Juga: Prediksi BIG Match Manchester United vs Liverpool, Akankah Jadi Kekalahan Keempat Setan Merah?

Ada dua nama yang sering dikaitkan sebagai pengganti Ole Gunnar Solskjaer jika dipecat, yaitu Zinedine Zidane dan Antonio Conte.

Seperti dikutip dari laman Mirror pada 24 Oktober 2021, Antonio Conte pun dikabarkan siap untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer Manchester United jika mendapat tawaran resmi.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x