Suporter Madura United Kecewa Liga 1 2021 Kembali Ditunda

- 8 Juli 2021, 13:03 WIB
Suporter Madura United FC.*
Suporter Madura United FC.* /Madura United FC

MEDIA BLITAR – Kelompok Suporter setia Madura United yang tergabung dalam K-Conk Mania mengaku sangat kecewa dengan penundaan kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2021-2022.

Pasalnya, mereka beserta suporter fanatik Laskar Sape Kerrab sudah menunggu lama kompetisi Liga 1 Indonesia kembali bergulir yang rencananya akan bergulir pada 9 Juni kemarin.

Pembina K-Conk Mania, Tirmidzi mengatakan seharusnya pemerintah kembali mempertimbangkan penundaan kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2021-2022.

Hal itu perlu diketahui jika pemain, offisial, dan wasit yang sudah disediakan dalam kompetisi tersebut terlebih dahulu menjalani protokol kesehatan (prokes) yang ketat guna mencegah penyebaran wabah Covid-19.

Baca Juga: Pelatih Madura United Fokus Benahi Lini Pertahanan

“Selain itu kompetisi ini juga sudah disepakati bersama tanpa adanya penonton ke lapangan. Jadi tidak ada alasan sebenarnya kompetisi ini ditunda,” terang Tirmidzi, pada Minggu, 4 Juli 2021.

Selain itu, dengan kembali ditundanya kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia itu akan berdampak terhadap sisi finansial semua klub yang mengikuti kompetisi. Karena klub harus membiayai semua pemain, sedangkan bergulirnya kompetisi sepakbola Indonesia masih tidak jelas kapan akan dimulai.

“Apalagi belum ada jaminan di akhir Juli ini kompetisi akan digulirkan,” tambahnya.

Pria yang akrab disapa Mimit itu berharap, kepada Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator dalam kompetisi tersebut untuk segera memulai kick off kompetisi musim 2021-2022.

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: maduraunitedfc.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x