Atletico Madrid Gagal Raih Kemenangan Penting di Kandang Sevilla

- 6 April 2021, 21:51 WIB
Atletico Madrid Gagal Raih Kemenangan Penting di Kandang Sevilla
Atletico Madrid Gagal Raih Kemenangan Penting di Kandang Sevilla /Twitter @SevillaFC

 

 

MEDIA BLITAR – Dalam laga pekan kedua puluh sembilan Liga Spanyol Atletico Madrid gagal meraih kemenangan penting setelah kalah dengan skor tipis 0-1 di markas Sevilla, pada Senin, 5 April 2021.

Namun kekalahan tersebut, tidak merubah posisi Atletico Madrid pemuncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan 66 poin dari 29 pertandingan, dan mereka Cuma unggul tiga poin atas Real Madrid.

Baca Juga: Apa Saja Maksud Catatan Tulisan Dashboard Kartu Prakerja yang Wajib Diperhatikan? Berikut Penjelasan Lengkap

Sementara itu, Sevilla masih berada di peringkat keempat klasemen sementara Liga Spanyol dengan mengumpulkan 58 poin dari 29 pertandingan.

Pada babak pertama, Sevilla sudah mengancam gawang tim tamu pada menit keenam, ketika Suso masuk dari sisi kanan pertahanan Atletico Madrid dan melepaskan tembakan jarak jauh, akan tetapi masih mampu diselamatkan oleh kiper Jan Oblak.

Baca Juga: Liverpool Taklukan 3-0 Arsenal di Kandang Sendiri

Sevilla yang terus menekan sejak awal pertandingan mendapatkan hadiah pensil pada babak pertama setelah Saul melakukan pelanggaran kepada Ivan Rakitic di area kotak terlarang. Sayangnya Lucas Ocampos maju sebagai eksekutor, gagal melaksanakan tugasnya setelah tendangannya diantisipasi oleh kiper Jan Oblak.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x