Pemain Timnas U-19 Kembali Jalani Internal Game di TC Spanyol, Laga Berjalan Menarik

- 11 Januari 2021, 21:25 WIB
Pemain Timnas U-19 Kembali Jalani Internal Game di TC Spanyol, Laga Berjalan Menarik
Pemain Timnas U-19 Kembali Jalani Internal Game di TC Spanyol, Laga Berjalan Menarik /PSSI/

Baca Juga: Kembali di Yamaha sebagai Penguji, Ini Alasan Lorenzo Bergaul dengan Baik Bersama Rossi Sekarang

Striker Timnas U-19 yang mencetak gol dari tim Ungu, Braif Fatari mengaku sangat menikmati pertandingan internal game yang mereka jalani. Braif Fatari juga menyebutkan bahwa saat ini mereka sedang dalam kondisi baik dan tidak memiliki kendala.

"Tadi kami bermain dengan maksimal karena pelatih terus berpesan agar kami harus memberikan yang terbaik serta maksimal saat latihan maupun pertandingan. Di sini sampai saat ini kami tidak ada kendala, berharap kami semakin kompak dan tetap semangat," ujar Braif Fatari.

Hingga kini Timnas U-19 belum dapat menjalani laga uji coba di pemusatan latihan Spanyol. Timnas U-19 seharusnya sudah dijadwalkan melakoni sejumlah uji coba, namun laga tersebut harus ditunda karena situasi pandemi Covid-19 sedang meningkat di Spanyol.

Baca Juga: Batal Gelar Piala Dunia U-20 di Indonesia, PSSI Tetap Berangkatkan Timnas U-19 TC di Spanyol

Baca Juga: RESMI! Bali United dan Persija Ditunjuk PSSI Sebagai Wakil Indonesia di AFC Cup 2021

Oleh karenanya tim pelatih terus menggenjot latihan kepada David Maulana dan kawan-kawan dalam pemusatan latihan di Spanyol.

Sebelumnya Timnas U-19 dijadwalkan akan menjalani lima laga uji coba selama dalam pemusatan latihan di Spanyol hingga akhir bulan ini. Timnas U-19 akan berhadapan dengan Gimnastic Tarragona, Leida Esportiu U-19, Sabadell U-19, Ceuta U-19 serta tim Arab Saudi U-19 dalamlaga uji coba yang dijadwalkan.

Ajang Piala AFC U-19 yang akan diikuti pemain Timnas U-19 rencananya akan diselenggarakan bulan Maret 2021 mendatang di Uzbekistan. Pada ajang Piala AFC U-19 2020, Timnas U-19 berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.***

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah