Real Madrid Cuma Butuh 5 Menit untuk Mengirim Pulang Manchester City ke Habitat Aslinya

5 Mei 2022, 06:27 WIB
Real Madrid Cuma Butuh 5 Menit untuk Mengirim Pulang Manchester City ke Habitat Aslinya /UEFA/

MEDIA BLITAR - Laga Real Madrid kontra Manchester City berakhir dramatis. Bekal kemenangan Manchester City di leg pertama, ternyata tidak punya efek apa-apa untuk Real Madrid di semifinal leg kedua.

Berlaga di Estadio Bernabeu, Kamis dini hari, 5 Mei 2022, Karim Benzema dan kolega menunjukan DNA Liga Champions Los Blancos untuk kesekian kalinya.

Epic comeback terjadi dengan drama tiga gol Real Madrid hanya dalam waktu kurang lebih lima menit saja.

Baca Juga: JADWAL MSC 2022 Mobile Legends (MLBB) Lengkap Daftar Peserta-Total Hadiah Pemenang, Bisakah Onic-RRQ Juara?

Menang 4-3 di semifinal leg pertama, serta satu gol Riyadh Mahrez pada menit 73' di laga ini, sejatinya membuat City sudah satu kaki di partai final.

Namun gol balasan Rodrygo Goes pada menit 90' dan 91', serta pinalti Karim Benzema menit kelima injury time, memupus satu kaki partai final City tersebut.

Bagaimana Jalannya Laga?

Memulai laga dari babak pertama, inisiatif serangan diperlihatkan Madrid di Stadion Bernabeu.

Beberapa peluang bisa mereka ciptakan untuk menekan mental anak-anak asuhan Pep Guardiola.

Baca Juga: Tanpa Reza Gunawan, Resmi Daftar 25 Pemain Timnas Futsal Indonesia SEA Games 2021-2022 Lengkap Anchor-Pivot

Namun begitu, serangan yang di build up Manchester City terlihat lebih membahayakan.

Tercatat beberapa serangan skematis Kevin de Bruyn dan kolega membuat Thibaut Courtoise terlihat kalang kabut.

Seperti sebuah peluang dari Gabriel Jesus di menit 23' yang hampir saja terkonversi menjadi gol, jika tidak tipis saja melebar.

Babak pertama ditutup dengan skor 0-0, yang membuat City masih merasa lega karena mempertahankan kemenangan 4-3 hasil leg pertama.

Baca Juga: UPDATE Jadwal Tayang Thomas dan Uber Cup (TUC) 2022 Lengkap Daftar Wakil Bulutangkis Indonesia Live RCTI Plus

Sementara babak kedua, Madrid masih terlihat ngotot mencari gol di awal-awal babak.

Sekali lagi, efektivitas serangan khas Guardiola bisa menembus pertahanan Los Blancos untuk membuat Courtoise kerja keras.

Di menit 73', sebuah serangan yang dikreasi dari lini tengah mampu merobek gawang Madrid lewat Riyadh Mahrez. Pasca gol Mahrez tersebut, Madrid terlihat sedikit oleng.

Beberapa kali serangan City membuat fans tim ibu kota Spanyol di Bernabeu dag dig dug ser.

Namun momentum kebangkitan Madrid hadir lewat aksi Rodrygo Goes di akhir-akhir babak kedua.

Baca Juga: Biodata Profil Ilham Rio Fahmi Pemain Timnas U-23 Indonesia SEA Games 2021: IG, Tinggi Badan, Umur dan Klub

Secara dramatis pemain ini mencetak dua gol di menit 91' dan 92' untuk memaksa laga berlanjut ke babak tambahan.

Tak disangka, Real Madrid malah mengirim pulang City di menit terakhir injury time.

Karim Benzema sekali lagi membuktikan kapasitas mentalnya, ketika melesakan sebuah pinalti dibawah tekanan yang sangat besar.

Sementara di media sosial, sekali lagi fans mengkritik soal habitat Manchester City, yang masih sulit sekali memenangi Liga Champions.

***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler