Biodata Profil Putri Syaikah Teman Duet Apriyani Rahayu di Uber Cup 2020: Akun IG, Usia, hingga Prestasi

12 Oktober 2021, 07:56 WIB
Apriyani Rahayu (kiri) dan Putri Syaikah (kanan) - Biodata Profil Putri Syaikah Teman Duet Apriyani Rahayu di Uber Cup 2020: Akun IG, Usia, hingga Prestasi.*/Instagram/@badminton_ina /

MEDIA BLITAR – Putri Syaikah merupakan salah satu atlet muda cabang olahraga bulutangkis Indonesia.

Namanya telah menghiasi ragam kejuaraan olahraga serupa beberapa tahun terakhir.

Dan kini, Putri Syaikah semakin dikenal publik, usai duet bareng Apriyani Rahayu dalam Uber Cup 2020, yang telah berlangsung pada Senin 11 Oktober 2021, saat Indonesia melawan Perancis di penyisin Grup A.

Baca Juga: Apriyani Rahayu – Putri Syaikah Segel Kemenangan Indonesia atas Perancis di Uber Cup 2020

Dalam aksi Apriyani Rahayu/Putri Syaikah kemarin, mereka tampil memukau dan saling dukung satu sama lain, hingga berhasil tumbangkan tim Perancis di partai ketiga, dengan skor 21-13 dan 21-10.

Menilik sosok Putri Syaikah, seperti yang diwartakan Rembang Bicara: ‘Profil dan Biodata Putri Syaikah Lengkap dengan Prestasi yang Pernah Diraih, Atlet di Piala Uber 2020’.

Nama Lengkap: Putri Syaikah Ulima Hidayat

Kelahiran : Padang, 1 September 2001

Baca Juga: Biodata Shesar Hiren Rhustavito, Tunggal Putra Ajaib Penentu Kemenangan Indonesia di Thomas Cup 2020

Umur : 20 tahun

Agama : Islam

Tinggi badan : 170 cm

Pegangan raket : kanan

Peringkat saat ini : 52 dunia (bersama Nita Violina Marwah)

Baca Juga: GEMILANG! Putri Kusuma Wardani Perkuat Kemenangan Indonesia di Uber Cup 2020 Lawan Perancis

Asal klub : Exist Jakarta

Instagram : @putrisyaikah

Kemudian berbicara soal prestasi dari Putri Syaikah, dia berhasil menjadi Runner Up Jakarta Open 2017. Kemudian sabet gelar pemenang pada Turkey Internasional 2018.

Di tahun berikutnya, Putri Syaikah berhasil menjadi Runner Up Akita Maters 2019. Dan masih di tahun yang sama, dia juga menjadi pemenang dalam Vietnam Internasional 2019.

Baca Juga: Bukan Hanya Minions, Mendadak Greysia Polii – Apriyani Rahayu Juga Dipecah di Uber Cup 2020

Tak hanya itu, Putri Syaikah juga berhasil menjadi pemenang di Iran Fajr Internasional 2019, dan Dutch Junior 2019. Serta menjadi Runner Up pada German Junior 2019.

Dan di tahun ini, Putri Syaikah berkesempatan amankan posisi Indonesia di Grup A Uber Cup 2020, bersama Apriyani Rahayu.

Atas aksi Apriyan Rahayu/Putri Syaikah ini, mereka diacungi jempolan oleh sejumlah penonton.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Rembang Bicara

Tags

Terkini

Terpopuler