Lionel Messi Tolak Perpanjang Kontrak dan Resmi Tinggalkan Barcelona, Bakal Berlabuh ke PSG?

6 Agustus 2021, 11:02 WIB
bintang Argentina Lionel Messi,/ Instagram@glencachysaraofficial /

 

MEDIA BLITAR- Salah satu pemain terbaik dunia dan bintang Barcelona, Lionel Messi dikabarkan tidak bermain di klub yang membesarkan namanya pada musim 2021/2022.

Hal tersebut menjadi resmi saat klub asal Spanyol tersebut mengumumkan pemain bintang asal Timnas Argentina tersebut memutuskan tidak memperpanjang kontraknya di Barcelona.

Sebelumnya penyerang berusia 34 tahun tersebut memang diisukan akan hengkang sejak kontraknya habis pada akhir musim 2020/2021 lalu.

Namun pemain kapten Argentina dan Barcelona tersebut menegaskan akan menngumumkan keputusannya setelah Copa America 2021 selesai.

Baca Juga: Lionel Messi Dedikasikan Juara Copa America 2021 untuk Keluarga, Negara dan Maradona

Hingga kini setelah berhasil mengantar Argentina menjuarai Copa America 2021, keputusan tidak terduga muncul setelah Lionel Messi memutuskan tidak memperpanjang kontrak dengan klub Barcelona.

Menurut Lionel Messi, salah satu yang menjadi alasannya tidak memperpanjang kontraknya di Barcelona adalah karena masalah finansial klub yang tak jelas.

Kabar tidak bermainnya Lionel Messi di musim depan tentunya membuat para pendukung terkejut karena sebelumnya pemain idola mereka santer diberitakan masih akan membela Barcelona dan bakal memperpanjang kontraknya.

Baca Juga: Presiden La Liga Ungkap Cara Agar Manchester City dan PSG Bisa Rekrut Lionel Messi

Namun setelah Lionel Messi menggelar pembicaraan dengan Barcelona hari Kamis kemarin, hasilnya jutru tidak baik dan kedua belah pihak akhirny memutuskan kerja sama mereka.

“Atas situasi ini, Messi tidak bertahan (keluar) dari FC Barcelona. Kedua belah pihak sangat menyayangkan keinginan pemain dan klub pada akhirnya tidak terpenuhi," tulis akun resmi klub barcelona.

Pihak klub pun mengucapkan perpisahan dengan Lionel Messi untuk kontribusinya selama ini dan mendoakan yang terbaik untuk sang pemain.

"FC Barcelona dengan sepenuh hati mengucapkan terima kasih kepada pemain (Lionel Messi) atas kontribusinya untuk kemajuan klub dan mendoakan yang terbaik untuk masa depan dalam kehidupan pribadi dan profesionalnya,” lanjutnya.

Baca Juga: Rafathar Buat Raffi Ahmad Syok saat Diskusi Sepak Bola, Anak Nagita: Beli Cristiano Ronaldo Sama Messi

Hingga kini banyak kabar beredar tentang klub yang akan menjadi tempat berlabuh Lionel Messi di musim depan.

Salah satunya klub kaya Paris Saint Germain (PSG) yang diisukan kuat menjadi klub baru Lionel Messi setelah sang bintang sempat berfoto baeng dengan empat penggawa klub asal Prancis tersebut, Neymar Jr, Angel Di Maria, Leandro Paredes dan Marco Veratti saat berlibur di Spanyol.

Bahkan pengunggah foto tersebut di Instagram, Di Maria juga secara terang-terangan pernah mengungkapkan keinginannya bermain dengan Lionel Messi.

Mungkinkah empat pemain tersebut telah merayu Lionel Messi untuk bergabung dengan klub mereka? Menarik untuk melihat klub mana yang akan dibela bintang timnas Argentina tersebut.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler