FIFA Buka Lowongan Volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023, Cek Alur dan Syarat Pendaftaran!

- 7 Desember 2022, 16:00 WIB
FIFA Buka Lowongan Volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023, Cek Alur dan Syarat Pendaftaran!
FIFA Buka Lowongan Volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023, Cek Alur dan Syarat Pendaftaran! /PSSI

MEDIA BLITAR – Cek syarat pendaftaranya! FIFA baru-baru ini membuka lowongan volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023.

Seperti yang diketahui, Piala Dunia U20 FIFA adalah turnamen kejuaraan dunia sepak bola dua tahunan untuk tim nasional pria anggota FIFA dengan pemain di bawah usia 20 tahun.

Kompetisi ini, diadakan setiap dua tahun sejak turnamen perdana tahun 1977 ketika diselenggarakan oleh Tunisia, dengan nama turnamen FIFA World Youth Championship hingga tahun 2005.

Pemegang gelar saat ini adalah Ukraina, yang memenangkan gelar pertamanya pada turnamen 2019 di Polandia.

Baca Juga: Biodata Lengkap Lord Rangga Eks Petinggi Sunda Empire Dikabarkan Meninggal Dunia: Nama IG

Sekarang, Piala Dunia U20 akan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023, mendatang di Indonesia. Dan, untuk menyukseskan gelaran tersebut, FIFA resmi membuka lowongan volunteer Piala Dunia sejak kemarin, 5 Desember 2022.

Seperti dilansir MediaBlitar dari laman Volunteer FIFA, berikut syarat dan ketentuan volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023:

- Berusia 18 tahun atau terhitung pada 20 Maret 2023

- Tinggal di Indonesia

Baca Juga: Bom Bunuh Diri Polsek Astana Anyar Berikut Kronologi dan Jumlah Korban Akibat Ledakan

- Mampu berbicara setidaknya Bahasa Inggris level menengah (Intermediate) dan berbicara Bahasa Indonesia dengan lancar untuk sejumlah jobdesk

- Tersedia selama periode turnamen 20 Mei – 11 Juni 2023

- Lulus tahapan wawancara dan menghadiri semua sesi pelatihan yang diperlukan

- Bertanggung jawab dan antusias

- Berkomitmen untuk berkontribusi dalam penyelenggaraan acara global besar dan mewakili Piala Dunia FIFA U20 Indonesia 2023 dengan bangga dan hormat.

Baca Juga: Arti Sansekerta Teruntuk Bintara yang Aksa Ku Titipkan Harapan Bersama Asa Melalui Sandyakala dalam Abipraya?

Alur pendaftaran volunteer Piala Dunia U20 2023, terbagi menjadi dua tahap, yakni:

Tahap pertama: Calon volunteer diwajibkan mengisi formulir yang dapat diakses melalui laman volunteer.fifa.com.

Tahap kedua: Calon volunteer yang telah mengisi folmulir pendaftaran akan menerima email balasan dari FIFA, yang berisi arahan lanjutan mengenai proses rekrutmen.

Adapun bagi kamu yang mengalami kesulitan dalam pendaftaran volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023, dapat menghubungi melalui email [email protected].

Diketahui, pendaftaran volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023 akan ditutup pada 5 Februari 2023. Jadi, segera daftarkan pengalamanmu menjadi volunteer Piala Dunia U20 Indonesia 2023.***

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x