Riset Baru: Vaksin Covid-19 akan Disatukan dengan Influenza, Berikut Penjelasannya

- 13 Juli 2022, 13:39 WIB
Ilustrasi vaksin-Riset Baru: Vaksin Covid-19 Akan Disatukan dengan Influenza, Berikut Penjelasannya/pixabay
Ilustrasi vaksin-Riset Baru: Vaksin Covid-19 Akan Disatukan dengan Influenza, Berikut Penjelasannya/pixabay /


MEDIA BLITAR - Penyatuan Vaksin Covid-19 dan Influenza telah diwacanakan di kalangan tenaga kesehatan untuk riset terbarunya.

Dilansir dari RRI.co.id, mengenai penyatuan Vaksin Covid-18 dan Influenza telah disampaikan oleh Epidemiolog Universitas Indonesia (UI) yaitu Pandu Riono.

Pandu mengatakan bahwa sebulan ini ada diskusi terkait riset yang mau membuat universal vaccine.

Baca Juga: JAM TAYANG Amerika Serikat vs Serbia Rabu, 13 Juli 2022: 8 Besar VNL Putri, Klik Link Live Streaming

Universal vaccine yaitu penyatuan vaksin antara Covid-19 dan flu, sehingga vaksin tersebut bisa untuk keduanya.

Untuk itu, vaksinasi flu dan Covid-19 bisa digencarkan untuk seluruh lapisan masyarakat, baik pekerja hingga komunitas kecil, dan khususnya keluarga.

Penyatuan vaksin Covid-19 dan Influenza tersebut dikabarkan lantaran virus influenza maupun Covid-19 memiliki gejala yang serupa.

Baca Juga: Update Babak 8 Besar VNL 2022 Putri: Brazil vs Jepang Hari Ini Rabu, 13 Juli Pukul 19.00 WIB

Seperti yang diketahui, gejala covid yang serupa dengan flu yakni seperti batuk, sakit kepala, sakit tenggorokan, demam, dan hidung tersumbat.

Pandu juga menjelaskan bahwa klaster keluarga memiliki potensi yang lebih, terhadap penularan virus. Jadi, solusi yang tepat untuk mencegah hal tersebut adalah dengan vaksinasi.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah