INFO Beasiswa S2 Dalam Negeri Kemenkominfo Dibuka! Cek Persyaratan Lengkapnya di Sini!

10 Maret 2023, 13:46 WIB
INFO Beasiswa S2 Dalam Negeri Kemenkominfo Dibuka! Cek Persyaratannya di Sini! /Instagram @kemenkominfo

MEDIA BLITAR - Kabar gembira bagi masyarakat Indonesia yang sedang mencari informasi beasiswa S2. Saat ini Kementerian Kominfo (Kemenkominfo) membuka pendaftaran.

 

Apa saja syarat yang dibutuhkan untuk mendaftar program beasiswa S2? Cek informasi terkait persyaratannya di artikel ini.

Kemenkominfo melalui akun Instagram resminya yaitu @kemenkominfo mengumumkan telah membuka Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kominfo Tahun 2023.

"Kominfo memanggil para beasiswamania nihh. Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kemenkominfo Tahun 2023 kembali dibuka nih Sob!" tulis kemenkominfo.

Baca Juga: Kapan Mulai Puasa Ramadhan 2023? Kemenag Akan Gelar Sidang Isbat pada Tanggal Ini

Pada Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kominfo tersebut dibuka bagi PNS, Anggota TNI/POLRI, masyarakat umum non-PNS dari Kementerian/LPNK/BUMN/Swasta/Pelaku start up lokal yang bekerja di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).

Adapun persyaratan umum dan khusus untuk mendaftar Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kominfo Tahun 2023 ini adalah sebagai berikut:

Persyaratan Umum

1. Masa kerja minimum 2 tahun;

2. Belum memiliki gelar S2 dan tidak sedang mengikuti program pendidikan S2 dari lembaga lain;

Baca Juga: 20 Kata-Kata Ucapan Menyambut Bulan Ramadhan 2023 - Marhaban Yaa Ramadhan 1444 H

3. Persyaratan lainnya mengikuti persyaratan masing-masing perguruan tinggi yang dipilih;

4. Pendaftar beasiswa hanya diperkenankan untuk mendaftar pada kelas reguler;

5. Outline rencana tugas akhir maksimal 1 halaman (judul, latar belakang, tujuan, dan manfaat sesuai dengan program Transformasi Digital Nasional).

Persyaratan Khusus PNS, TNI/POLRI

1. Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada instansi pemerintah Pusat dan Daerah, TNI/POLRI berstatus aktif;

2. Masa kerja minimum 2 tahun (terhitung sejak menjadi CPNS atau setara);

3. Berusia maksimum 45 tahun pada saat mendaftarkan diri;

Baca Juga: Logo HUT Bekasi 2023 ke-26 Berformat PNG, CDR, dan PDF yang Bisa Diunduh Secara Gratis!

4. Mendapatkan izin dari pejabat berwenang untuk menjalani pendidikan sesuai dengan ketentuan masing-masing instansi;

5. Persyaratan standar IPK minimal 3,00;

6. Tidak ditujukan bagi PNS dengan jabatan fungsional pengajar pada instansi sektor pendidikan;

7. Ketentuan lain yang harus dipenuhi untuk mengikuti Program Beasiswa S2 Dalam Negeri sebagai berikut:

Tugas dan fungsinya dalam pekerjaan berkaitan dengan salah satu program studi yang akan ditempuh yakni pelayanan informasi dan kehumasan pemerintah, tata kelola Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)/Keamanan Informasi, penyusunan strategi dan kebijakan bidang digital serta peningkatan daya saing nasional dalam sektor ekonomi digital.

Baca Juga: Daftar Perguruan Tinggi Mitra Program Beasiswa S2 Dalam dan Luar Negeri yang Akan Dibuka Kemenkominfo

8. Pendaftar beasiswa hanya diperkenankan untuk mendaftar pada kelas regular;

9. Tidak sedang menjalani hukuman disiplin sedang atau berat dan tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin paling kurang tingkat sedang dalam satu tahun terakhir;

10. Memenuhi persyaratan penetapan tugas belajar sebagaimana dimaksud SE MENPAN RB Nomor 28 Tahun 2021 tentang Pengembangan Kompetensi Pegawai Negeri Sipil Melalui Jalur Pendidikan.

Persyaratan Khusus Masyarakat Umum

1. Warga Negara Indonesia (WNI);

2. Berusia maksimal 45 tahun (saat mendaftarkan diri);

3. Latar belakang pekerjaan di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi dan/atau pelaku startup;

Baca Juga: Tips dan Cara Menghindari Virtex di WhatsApp: Gunakan Aplikasi MOD WhatsApp Immune

4. Masa kerja minimum 2 tahun;

5. Menyertakan surat rekomendasi dari pimpinan, dosen atau tokoh lain yang memiliki kredibilitas di bidangnya dan mengenal pelamar dengan baik;

6. Persyaratan standar IPK minimal 3,00;

7. Persyaratan lainnya mengikuti persyaratan masing-masing Perguruan Tinggi yang dipilih.

Lebih lengkapnya mengenai pendaftaran beasiswa S2 Dalam Negeri Kominfo, anda bisa mengeceknya di laman resmi https://beasiswa.kominfo.go.id/beasiswa/dalam-negeri/ ***

Editor: Ayu Eviana

Sumber: Instagram @kemenkominfo

Tags

Terkini

Terpopuler