Update Terkini Kasus Positif COVID-19 Dunia, Kasus Terbanyak di Amerika Serikat Hingga 2 Juta Pasien

- 19 Juni 2020, 10:52 WIB
Ilustrasi Update COVID-19
Ilustrasi Update COVID-19 /Matryx/Pixabay

Rusia melaporkan 7.790 kasus baru sehingga keseluruhan kasus infeksi mencapai 561.091 orang.

Pakistan melaporkan 5.358 kasus baru sehingga totalnya menjadi 160.118 orang yang terjangkit Covid-19.

Jika dilihat dari penambahan pasien meninggal dunia, sejumlah negara berkembang di Amerika Latin dan Tengah masih berada di posisi teratas.

Baca Juga: Lulus Uji Klinis, Universitas Indonesia Siap Pasok Ventilator ke Setiap Rumah Sakit Rujukan COVID-19

Brasil mencatat tambahan 1.204 kasus kematian baru akibat Covid-19 per Jumat pagi 19 Juni 2020.

Meksiko menyusul dengan catatan baru mencapai 770 kasus kematian.

AS melaporkan 747 kasus kematian baru, India 342 kasus kematian baru, dan Chile 226 kasus kematian baru.

Kendati demikian, akumulasi kematian akibat Covid-19 masih dipimpin oleh AS, Brasil, Inggris, Italia, dan Perancis.

Di Asia, hanya Indonesia satu-satunya negara Asia Tenggara yang masih mengalami lonjakan parah dan masuk peringkat 10 besar.

Secara akumulasi pasien, Indonesia berada di posisi ke-10 dengan 42.762 kasus, tepat di bawah Uni Emirat Arab (UEA).

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: Pikiran Rakyat World o Meters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah