Kabar Terbaru Kasus Indra Kenz, Polisi: Dia Menghilangkan Barang Bukti

- 17 Maret 2022, 15:31 WIB
Kabar Terbaru Kasus Indra Kenz, Polisi: Dia Menghilangkan Barang Bukti*/Instagram/@indrakenz
Kabar Terbaru Kasus Indra Kenz, Polisi: Dia Menghilangkan Barang Bukti*/Instagram/@indrakenz /

MEDIA BLITAR - Indra Kenz yang dalam penyidikan polisi atas dugaan penipuan investasi trading, dia dinialai berusaha untuk menyangkal dan menutupi hubungannya dengan Binomo selaku afiliator.

Indra Kenz disebut tidak kooperatif oleh pihak kepolisian, dan dituding menghilangkan barang bukti dengan sengaja.

Hal ini diutarakan oleh Direktur Tindak Pidana Ekonomi (Dirtipideksus) Polri Brigjen Pol Whisnu Hermawan terkait tindakan Indra Kenz yang memiliki nama asli Indra Kesuma tersebut.

Baca Juga: Biodata Lengkap Rudy Salim yang akan Diperiksa Terkait Kasus Binomo Indra Kenz: Instagram, Umur, Istri

Baca Juga: Jual Mobil pada Doni Salmanan Seharga Rp 4 Miliar, Arief Muhammad Klarifikasi Status Mobil Saat Ini

“Dia (Indra Kenz) menghilangkan barang buktinyalah,” kata Wisnu, dikutip MediaBlitar.com dari Antara News, Kamis 17 Maret 2022.

Menurutnya, Indra Kenz menghilangkan barang bukti berupa smartphone dan komputer miliknya yang berisi data-data tentang Indra Kenz dengan pihak Binomo, dan catatan aktifitasnya sebagai afiliator.

“Mau diambil (ponsel) dia hilang katanya. Dia tidak ada handphonenyalah. Komputernya hilanglah. Kalau handphonenya ada kan bisa keliatan tuh sama monitornya,” ujar Whisnu.

Baca Juga: Terkait Kasus Doni Salmanan, Reza Arap dan Arief Muhammad Hari Ini Diperiksa

Indra Kenz semakin dicurigai pihak penyidik, mengingat kehilangan barang bukti tersebut, terjadi tepat sebelum dia ditangkap sebagai tersangka pada Kamis, 24 Februari 2022 lalu, menurut Wishnu.

Indra Kenz juga mengaku jika ia kehilangan ponselnya, dan menggunakan ponsel baru saat diperiksa oleh kepolisian.

“Handphone-nya baru, handphone yang lama hilang katanya,” ujar Whisnu.

Baca Juga: Dipinang dengan Maskawin Rp 215 Juta, Begini Proses PDKT Doni Salmanan dan Dinan Fajrina

Baca Juga: Terkait Kasus Indra Kenz, Rudy Salim akan Diperiksa Bareskrim Polri 15 Maret 2022

Alhasil, penyidik yang melakukan penelusuran dalam ponsel milik pria asal Sumatera Utara ini pun tak membuahkan hasil, sehingga membuat polisi menduga Indra Kenz sengaja untuk menutup-nutupi bukti jejak komunikasi antara dia dengan pihak Binomo.

"Enggak ada (bukti). Kami bongkar enggak ada apa-apanya. Karena dia udah hilangkan, kayaknya ada yang ngajarin,” ungkap Whisnu.

Polisi juga menemukan kejanggalan dalam rekening simpanan milik Indra Kenz, dimana hanya ditemukan uang sejumlah Rp1,8 miliar.

Baca Juga: Doni Salmanan Jadi Tersangka, Aset Termasuk Rumah, Moge Hingga Mobil Mewah Disita

Penyidik pun membuat kesimpulan jika ada orang yang memberi instruksi sekaligus menampung dan menyembunyikan sebagian aset milik Indra Kenz.

“Pada saat kami mau sita, dia (Indra Kenz) kan rekeningnya udah sedikit. Sudah ada yang ajarin tuh. Cuma Rp 1,8 miliar rekeningnya tuh. udah dipindahin,” kata Whisnu.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah