Dapat Gelar The Sultan of Content, Pendapatan Youtube Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Perbulan Bikin Nangis

- 10 Februari 2022, 15:21 WIB
Dapat Gelar The Sultan of Content, Lihat Pendapatan Youtube Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Perbulan/instagram/@raffinagita1717
Dapat Gelar The Sultan of Content, Lihat Pendapatan Youtube Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Perbulan/instagram/@raffinagita1717 /

MEDIA BLITAR - Siapa yang tak kenal pasangan selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Dari emak-emak sampai bocil FF, kemungkinan besar tahu sosok Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, orang tua dari Rafathar.

Selain nama mereka telah berkibar tinggi di jagad entertainment negeri ini, kiprah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di dunia digital saat ini bisa dikatakan sangat populer.

Baca Juga: BATC 2022, Lee Zii Jia Berpotensi Bentrok dengan Juara Dunia asal Singapura Loh Kean Yew

Baru-baru ini Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mendapat gelar lumayan mentereng dari majalah sekelas Forbes Indonesia.

Mereka berdua mendapat gelar The Sultan of Content di edisi bintang digital terbaru Forbes Indonesia.

Sampul majalah bisnis tersebut juga memajang foto Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain dan Head to Head Jelang Indonesia vs Laos Piala AFF U23 2022

"Termasuk kisah utama kami, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, yang bertransformasi dari selebriti menjadi pengusaha lewat perusahaan mereka, RANS Entertainment," tulis Forbes f Forbes Indonesia sukses besar membangun kekayaan di ranah digital.

Seperti diketahui, nama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina adalah pasangan selebritis muda yang sukses bertransformasi menjadi pebisnis.

Khusus di ranah digital, sepertinya memang tak salah Forbes memberikan gelar The Sultan of Content untuk pasangan ini.

Baca Juga: Briptu Christy Ditangkap, Ini Penjelasan Polda Metro Jaya

Mari kita simak perkiraan pendapatan Raffi dan Nagita dari Youtube mereka saja, yaitu akun RANS Entertainment.

Dikutip dari Social Blade, Kamis, 10 Februari 2022, pemilik akun Youtube RANS Entertainment ini telah memperoleh sekitar 22,9 subscriber.

Sementara impresi yang sudah dicapai akun itu telah sampai 5 miliar lebih jumlah viewer dari total hampir 2.700 video yang diupload.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Suster El 10 Februari 2022, Hilang Manda Muncul Gina yang mencari keberadaan Suster Nara

Social Blade memberikan rentang angka pendapatan USD 24.900 sampai USD 398.200 perbulan untuk akun Youtube RANS Entertainment.

Jika dikonversi ke rupiah dengan kurs 14.300, maka akan bertemu dengan angka 357-an juta sampai 5.7 miliaran rupiah pendapatan Raffi Nagita dari akun Youtube nya saja.

Angka tersebut kemungkinan besar bisa bertambah karena faktor iklan yang meng-endorse langsung belum termasuk perhitungan.

Baca Juga: Raffi Ahmad Nagita Slavina The Sultan of Content versi Forbes, Lihat Fakta Ini Auto Melongo

Sebuah angka pendapatan perbulan yang mungkin bisa bikin nangis kaum menengah ke bawah di negeri ini.

Selain Youtube, akun instagram pribadi mereka berdua di @raffinagita1717 juga telah merekrut sekitar 59 juta lebih follower.

Dengan kepopuleran Raffi-Nagita, biaya endorse untuk iklan di akun instagram tersebut jelas bukan sesuatu yang murah.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Suster El 10 Februari 2022, Setelah Osman Kali Ini Clarissa Bongkar Identitas Suster El

Bisa disimpulkan, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina adalah salah satu pengusaha konten digital yang akun media sosialnya sangat powefull untuk mendatangkan pundi-pundi kekayaan.

Meskilun pada kenyataanya bukan hanya dari Youtube atau instagram pundi-pundi kekayaan Raffi dan Gigi.

Masih banyak lini bisnis lain yang sukses dijalankan orang tua Rafathar ini.***

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x