Komik One Piece Chapter 993 Rilis, Simak dulu 5 Fakta Menariknya yang Mungkin Kamu Lewatkan!

- 23 Oktober 2020, 19:49 WIB
/

MEDIA BLITAR - Siapa yang tidak tahu anime dan manga 'One Piece'? Serial ini memang menjadi salah satu yang paling legendaris karena sudah sejak lama menghiasi dunia hiburan. 
 
Sejak beberapa tahun setelah awal perilisannya, One Piece telah menerima pujian atas alur cerita, gambar, karakterisasi, dan humornya.
 
Beberapa volume dari manga inipun juga telah memecahkan rekor penerbitan, termasuk cetakan awal tertinggi dari buku apa pun di Jepang.
 
Sementara itu, dari seri manganya, One Piece chapter 993 dikabarkan sudah rilis. Namun, masih tersedia untuk bahasa Jepang.
 
Sambil menunggu versi Bahasa Indonesia nya, yuk kita simak dulu 5 fakta menarik dari seri anime 'One Piece' yang mungkin kamu lewatkan.
 
1. Pemegang Rekor Dunia
 
Penggemar anime One Piece sangat menyadari bahwa cerita ini masih jauh dari kata selesai. Dimulai pada tahun 1997, setiap volume manga mampu membawa penggemarnya masuk pada petualangan epik baru bersama tim 'Topi Jerami'.
 
Serial yang terkenal dengan tokohnya, Monkey D. Luffy ini menceritakan pertempuran yang epik. Tak hanya itu, pengembangan karakter dan setting lokasi menarik yang selalu berubah, membuatnya selalu dinantikan oleh penggemarnya di seluruh dunia.
 
Situs web resmi untuk manga One Piece karya Eiichiro Oda mengumumkan bahwa manga ini telah meraih Guinness World Record untuk kategori "salinan terbanyak yang diterbitkan untuk seri buku komik yang sama oleh seorang penulis tunggal".
 
2. Konflik dengan Manga Naruto Sejak Dini
 
Setelah merilis "Romance Dawn", Eiichiro Oda mulai bekerja untuk mengembangkan sepenuhnya petualangan Monkey D. Luffy dan timnya. Sementara dia mempertahankan beberapa elemen dari cerita aslinya, Oda juga mengembangkan karakter menarik dari manga ini.
 
 
Salah satu karakter tersebut adalah juru masak yang dikenal sebagai "Kaki Hitam" Sanji. Ketika dia diciptakan, Sanji sebenarnya dipanggil Naruto. 
 
Akan tetapi, saingan Oda, pencipta Naruto, Masashi Kishimoto, juga baru saja mengembangkan serialnya dengan nama yang sama dan mempublikasikannya pada tahun 1997. Mendengar perkembangannya, Oda memutuskan untuk mengganti nama karakternya agar tidak terjadi kebingungan.
 
Sebagai informasi, serial 'Naruto' yang dibuat oleh Masashi Kishimoto pun turut meledak dan berada pada jajaran anime serta komik legendaris menyaingi 'One Piece'.
 
 
3. Tugu Karakter One Piece di Kehidupan Nyata.
 
One Piece dipenuhi dengan momen memilukan dan kematian di sepanjang seri. Dua momen terburuk bagi para penggemarnya terjadi selama 'Arc Marineford'.
 
Dimana, saat itu ketika karakter kesayangan Shirohige dan Ace 'Fire Fist' mati selama misi penyelamatan Ace. Kematian mereka mengirimkan rasa pilu ke seluruh dunia One Piece dan fandomnya.
 
Sementara itu, dalam manga dan animenya, dua pembajak laut itu dimakamkan bersebelahan dengan kuburan mereka yang dihiasi dengan barang-barang pribadi mereka.
 
Dimakamkan bersebalahan sebab, keduanya memiliki aliran darah keluarga, yakni sebagai ayah dan anak.
 
Pada tahun 2013, Universal Studios Jepang menghidupkan kembali gambar-gambar ikonik ini untuk 'Pertunjukan Premier One Piece' tahunan mereka. Sebagai bagian dari pertunjukan ini, adegan dan lokasi yang berkesan dibuat ulang dalam kehidupan nyata untuk dikunjungi penggemar.
 
 
4. Taman Hiburan, Pameran, dan Restoran Khusus One Piece
 
Di Jepang, Anda dapat mengunjungi acara "Universal Jump Summer" Universal Studios Jepang yang akan mencakup atraksi seperti 'One Piece', 'Dragon Ball Z', 'JoJo's Bizarre Adventure', dan 'Gintama'.
 
Di sana, kamu juga dapat menikmati pertunjukan One Piece secara langsung dan naiki Thousand Sunny versi seukuran aslinya di area Laguna Ten Bosch One Piece di Gamagori, Jepang.
 
Taman ini juga memamerkan tugu peringatan kehidupan nyata untuk Ace dan Shirohige.
 
5. Luffy, Salah Satu Karakter Olimpiade Musim Panas Tokyo 2020
 
Sejak video pengumuman resminya yang ditayangkan selama Olimpiade Musim Panas Rio 2016, Tokyo tampaknya memiliki rencana yang luar biasa untuk olimpiade yang rencananya digelar tahun 2020.
 
Komite Olimpiade Jepang memasukkan karakter ikonik dari TV, anime, video game, dan aspek hiburan lainnya ke dalam videonya. Itu adalah impian sempurna jika menjadi kenyataan.
 
Untuk lebih membangun jangkauan global anime, Tokyo mengumumkan bahwa beberapa karakter anime akan menjadi maskot olimpiade. Dengan daya tariknya yang mendunia dan pengikutnya yang berdedikasi, One Piece sepertinya harus dimasukkan dalam barisan ini.
 
Seperti dilansir Anime New Network, maskot resminya adalah, Astro Boy, Sailor Moon, Shin-chan, Luffy (One Piece), Naruto, Jibanyan (Yōkai Watch).
 
 
Tak hanya itu, karakter lain seperti Goku (Dragon Ball Super), Cure Miracle, dan Cure Magical ( Maho Girls Precure!) nantinya juga akan dimasukkan dalam item promosi dan merchandise untuk gelaran elit 4 tahunan tersebut.
 
Nah, itulah 5 fakta menarik dari One Piece yang mungkin kamu lewatkan dan tidak salah jika kamu menyukainya. Sebab, One Piece memang merupakan salah satu anime dan manga terbaik yang pernah ada.***

Editor: Disca Betty Viviansari

Sumber: screenrant.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x