Layanan Disney Plus Hotstar Resmi Hadir di Indonesia, Tertarik Berlangganan?

- 5 September 2020, 16:07 WIB
Layanan Disney Plus Hotstar resmi hadir di Indonesia.
Layanan Disney Plus Hotstar resmi hadir di Indonesia. /Dok.Hotstar

MEDIA BLITAR - Hari ini Sabtu 5 September 2020 Telkomsel resmi bekerja sama dengan Disney. Hasil kerja sama ini adalah rilisnya platform Disney Plus Hotstar di Indonesia.

Pastinya ini menjadi kabar baik bagi para pecinta film. Pasalnya, Disney Plus Hotstar menyajikan berbagai film-film menarik.

Baca Juga: Kontra Dengan Jasa Marga, Ridwan Kamil Minta Kenaikan Tarif Tol Jakarta-Bandung Ditunda

Film-film yang disajikan platform ini mulai dari film anak-anak, remaja, film pemenang Oscar, bahkan film dokumenter National Geographic juga tersedia. Tak hanya itu, platform ini juga menyuguhkan film-film Indonesia, begitupun film Mulan yang baru saja tayang.

Disney Plus Hotstar bida diunduh di App Store untuk pengguna iPhone atau iPad. Sementara para pengguna Androidnya dapat mengunduhnya di Play Store. Tak hanya itu, aplikasi ini juga dapat diakses melalui situs web di PC.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini, Sabtu 5 September 2020, Siap-Siap Marathon Ragam FTV Hari Ini

Bagi Anda yang ingin menikmati dan berlangganan layanan ini, Anda cukup berlangganan dalam setahun dengan Telkomsel.

Hanya dengan Rp 199.000 setahun atau Rp 39.000 dalam sebulan, anda dapat menikmati berbagai tayangan film berkelas di Disney Plus Hotstar.

Baca Juga: Kontrak Belum Habis dan Sempat Adu Argumen, Messi Tak Jadi Hengkang dari Barcelona

Selain itu Telkomsel juga menyediakan paket data khusus untuk menikmati layanan Disney Plus Hotstar.

Halaman:

Editor: Ninditoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah