Robert Pattinson Positif Covid-19 Usai Syuting, Warner Bros: Syuting 'The Batman' Ditunda Sementara

- 4 September 2020, 12:23 WIB
Pemeran film The Batman, Robert Pattinson./instagram
Pemeran film The Batman, Robert Pattinson./instagram /

MEDIA BLITAR - Setelah sebelumnya kabar buruk datang dari Dwayne Johnson `The Rock` dan keluarga yang dinyatakan positif Covid-19, kali ini kembali salah satu artis Hollywood juga dikabarkan turut terpapar virus corona.

Usai menjalani tes, aktor Hollywood Robert Pattinson dikabarkan positif Covid-19.

Hal tersebut memaksa tim produksi, untuk menghentikan kembali proses syuting film The Batman.

Baca Juga: Revina VT Kena Semprot Marion Jola, Perkara Body Shaming Dengan Bilang Bau Ketek dan Polusi Visual

Warner Bros sudah mengakui ada seseorang tim produksi yang terinfeksi Covid-19, namun menolak mengungkapkan nama.

Mereka berujar jika salah satu anggota tersebut sudah melakukan isolasi diri sesuai protokol kesehatan yang berlaku.

"Seorang anggota produksi The Batman dinyatakan positif Covid-19 dan dia mengisolasi diri sesuai protokol yang berlaku. Syuting dihentikan sementara,” kata Warner Bros dalam pernyataannya dikutip MEDIA BLITAR dari Pikiran-Rakyat.com yang dilansir laman Vanity Fair Kamis 3 September 2020.

Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini, Jumat 4 September 2020, Simak Selengkapnya

Menurut laporan Vanity Fair, dikonfirmasi bahwa Robert Pattinson adalah orang yang dimaksud Warner Bros.

Pihak Robert Pattinson belum memberi komentar mengenai kabar kurang mengenakan tersebut.

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: Pikiran Rakyat Vanity Fair


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x