Diangkat Dari Kisah Nyata: Fakta Menarik Film Miracle in Cell No 7 Versi Indonesia Remake Korea Selatan

- 8 September 2022, 12:42 WIB
Diangkat Dari Kisah Nyata: Fakta Menarik Film Miracle in Cell No 7 Versi Indonesia Remake Korea Selatan
Diangkat Dari Kisah Nyata: Fakta Menarik Film Miracle in Cell No 7 Versi Indonesia Remake Korea Selatan /Instagram/@miracleincell7

MEDIA BLITAR – Simak fakta menarik film Miracle in Cell No 7 versi Indonesia tayang perdana hari ini Kamis, 8 September 2022 di bioskop kesayangan Anda.

Film Miracle in Cell No 7 versi Indonesia merupakan adaptasi dari film judul yang sama asal Korea Selatan diproduseri oleh Lim Min-Sub.

Pemain Miracle in Cell No 7 versi Indonesia diperankan oleh aktor ternama Vino G. Bastian sebagai Ayah Dodo dan aktris cilik Graciella Abigail sebagai Kartika kecil.

Berikut ini fakta menarik dari film di atas.

Baca Juga: SINOPSIS dan Pemeran Miracle in Cell No.7 Tayang di Bioskop: Kisah Ayah Dodo yang Cacat Mental Cintai Putrinya

1. Diangkat dari kisah nyata

Film Miracle in Cell No 7 menceritakan tentang hubungan seorang ayah dan putri cantiknya dengan latar belakang kehidupan di sel penjara.

Kisah nyata di dunia nyata, laki-laki bernama Jeong Won Seop yang meninggal pada usia 87 tahun lantaran dituduh memperkosa gadis sekolah dasar.

Dalam film, sang ayah yang diperankan Vino G. Bastian mengalami cacat mental namun ia sangat menyayangi putrinya.

Baca Juga: Daftar Kenaikan Tarif Ojol Baru Yang Dikeluarkan Kemenhub, Berlaku Mulai 10 September 2022

Kondisi keterbatasan mental sang ayah Dodo membuatnya mudah dituduh telah melakukan kejahatan dan dimanfaatkan ketimpangan keadilan oleh kekuasaan.

Tindak pidana yang dituduhkan kepada Ayah Dodo yakni pemerkosaan dan pembunuhan terhadap anak di bawah umur.

Sebenarnya Ayah Dodo tidak melakukan kejahatan seperti yang dituduhkan, ia hanya membantu melakukan pertolongan pertama ketika anak tersebut terjatuh.

Baca Juga: UPDATE HASIL D Academy 5 Tadi Malam Indosiar Babak Fifty Fifty Grup 5 yang Lolos: Muji dan Vini Selamat

Niatnya yang melakukan CPR tetapi Ayah Dodo tetap dipenjara dan dihukum mati, ia pun harus berpisah dengan putri cantiknya selama beberapa waktu hingga pada akhirnya dihukum mati.

Melihat ayahnya yang menjadi korban ketimpangan keadilan, sang putri bersekolah hukum dan berusaha membersihkan nama baik ayahnya atas kasus tersebut.

Cek daftar pemeran Miracle in Cell No 7 versi Indonesia.

Baca Juga: Viktoria Plzen Jadi Taman Bermain Lewandowski, Panitia Bisa Percepat Laga vs Bayern Munchen?

Vino G. Bastian sebagai ayah (Dodo).

Graciella Abigail sebagai anak Dodo (Kartika kecil).

Mawar Eva de Jongh sebagai anak Dodo (Kartika dewasa).

Denny Sumargo sebagai kepala sipir penjara.

Indro Warkop sebagai kepala napi di sel nomor 7.

Tora Sudiro sebagai Jaki, salah satu napi di sel nomor 7.

Rigen Rakelna sebagai Bewok, salah satu napi di sel nomor 7.

Indra Jegel sebagai Atmo, salah satu napi di sel nomor 7.

Demikian informasi fakta menarik film Miracle in Cell. No 7 versi Indonesia dibintangi Vino G. Bastian tayang perdana hari ini di Bioskop.***

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah