Intip Pemeran Drama Korea The Glory, Selain Song Hye Kyo dan Lee Do Hyun

- 22 Juli 2022, 18:54 WIB
Intip Pemeran Drama Korea The Glory, Selain Song Hye Kyo dan Lee Do Hyun
Intip Pemeran Drama Korea The Glory, Selain Song Hye Kyo dan Lee Do Hyun /Kolase foto Dok. Koreaboo/

MEDIA BLITAR - Penulis Ki Eun Sook telah menyelesaikan pemeran utama Drama Korea yang berjudul The Glory.

Selain Song Hye Kyo dan Lee Do Hyun, simak pemeran The Glory yang telah diselesaikan oleh penulis.

Drama The Glory akan menceritakan kisah seorang mantan korban kekerasan di sekolah yang membalas dendam. Setelah menjadi wali kelas sekolah dasar, ia membalas dendam kepada anak pengganggunya.

Baca Juga: Sempat Tertunda, Vidi Aldiano Rilis Album Baru: Senandika, Berisi Kisah Hidup Vidi Aldiano

The Glory akan ditulis oleh Kim Eun Sook, yaitu penulis drama hit seperti Goblin, Descendants of the Sun, Heirs, dan Secret Garden.

Selain itu, drama ini juga akan dipimpin oleh sutradara Ahn Gil Ho, yang juga menyutradarai Happiness, The Stranger, Memories of the Alhambra, dan Record of Youth.

Sebelumnya, Song Hye Kyo bekerja sama dengan Kim Eun Sook dalam drama Descendants of the Sun, ia akan berperan sebagai Moon Dong Eun (protagonis pendendam).

Baca Juga: BRI Liga 1 Bali United vs Persija Jakarta: Head to Head, Prediksi Skor, Line Up, Link Live Streaming

Moom Dong Eun diceritakan telah menghabiskan seluruh hidupnya untuk merencanakan balas dendam terhadap para pengganggu dan para penontok penderitaannya.

Kemudian, Lee Do Hyun akan berperan sebagai pemeran utama pria Joo Yeo Jung. Ia merupakan pria yang bahagia dan ceria di luar, tetapi aslinya menyembunyikan rahasia besar.

Selain itu, Lim Ji Yeon akan memerankan Park Yeon Jin. Ia merupakan orang yang memimpin dalam penyiksaan Moon Dong Eun selama masa sekolah.

Baca Juga: KLIK di Sini, 20 Link Twibbon Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2022, 1 Muharram 1443H

Penyiksa Moon Dong Eun, tampak menikmati kehidupan yang bahagia dan sempurna.

Masa lalu Dong Eun yang kelam kembali menghantui, dan membuatnya berjuang untuk melindungi semua yang disayanginya.

Kemudian, pemain lain adalah Yeom Hye Ran yang akan berperan sebagai Kang Hyun Nam. Ia merupakan seorang korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) sekaligus menjadi seorang ibu yang sangat protektif.

Baca Juga: Bali United vs Persija Jakarta: Head to Head, Prediksi Line Up, Prediksi Skor, 23 Jul 2022 BRI Liga 1

Park Sung Hoon akan berperan sebagai Jeon Jae Joon yang egois. Ia merupakan salah satu yang bergabung dengan Park Yeon Jin dalam menghancurkan kehidupan Moon Dong Eun di masa lalu.

Karena kekayaan keluarganya, dia yakin hal tersebut akan melindunginya. Hal tersebut membuatya menjadi egois dan bertingkah sesukanya tanpa mempedulikan orang lain.

Pemeran utama yang terakhir adalah Jung Sung Il, ia akan berperan sebagai Ha Do Young. Sosok suami Park Yeon Jin sekaligus CEO sebuah perusahaan konstruksi besar.

Baca Juga: Link Twibbon Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2022, 1 Muharram 1443H, Klik di Sini!

Moon Dong Eun telah membuat perangkap dengan hati-hati, berhasil membuat Ha Do Young masuk ke dalamnya.

Ha Do Young yang akhirnya jatuh ke dalam perangkap Moon Dong Eun, dan itu membuat kebahagiaan keluarganya terancam.

Itulah sekilas mengenai pemeran yang telah diselesaikan penulis Kim Eun Sook dalam drama The Glory.

Bagi yang penasaran penampilan Song Hye Kyo dan Lee Do Hyun, nantikan drama The Glory yang akan dirilis di Netflix. ***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah