VIRAL Tiga Wanita Berswafoto Liburan Layaknya Wisatawan di Lokasi Bencana Erupsi Gunung Semeru

- 11 Desember 2021, 20:55 WIB
VIRAL Tiga Wanita Berswafoto Liburan Layaknya Wisatawan di Lokasi Bencana Erupsi Gunung Semeru
VIRAL Tiga Wanita Berswafoto Liburan Layaknya Wisatawan di Lokasi Bencana Erupsi Gunung Semeru /Instagram/@visitpronojiwo

MEDIA BLITAR - Lagi viral tiga wanita melakukan foto-foto di atas gundukan pasir erupsi Gunung Semeru.

Suasana duka mendalam masih menyelimuti warga terdampak pasca meletusnya puncak Mahameru pada 4 Desember 2021.

Banyak korban yang hilang dan belum ditemukan oleh tim penyelamat.

Di tengah-tengah suasana duka, berbeda dengan yang dilakukan tiga wanita yang mengabadikan momen bencana alam.

Baca Juga: Profil dan Biodata Bobby Joseph Aktor yang Sempat Bangkrut dan Menjadi Ojek Online

Video yang diunggah oleh akun Instagram @visitpronojiwo dan @mountnesia ini tuai kecaman masyarakat luas.

"Mungkin kurang etis yang melakukan hal seperti ini di tempat yang sedang dilanda bencana, dimana bangak kesedihan yang diterima warga terdampak.

Rumah dan mata pencaharian hilang bahkan hingga ditinggalkan selama-lamanya oleh keluarga tercinta. Mari stop berkeliaran tak berfaedah di tempat bencana, ini bukan tempat wisata dulur," tulis @mountnesia sebagaimana dikutip Tim MediaBlitar.com pada Sabtu, 11 Desember 2021.

Baca Juga: Hanya dengan Berjalan Kaki Mengitari Komplek Perumahan, Kamu Bisa Mencegah Kematian Di Usia Muda

Sampai artikel ini tayang belum diketahui identitas tiga wanita yang melakukan foto di lokasi bencana erupsi Gunung Semeru.

Halaman:

Editor: Nur Yasin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x