Gus Miftah Dikata Tak Ingat Orang Tua oleh sang Adik: Jangan Sampai Ada yang Order

9 Oktober 2021, 13:39 WIB
Gus Miftah Dikata Tak Ingat Orang Tua oleh sang Adik: Jangan Sampai Ada yang Order.* /Instagram @gusmiftah

MEDIA BLITAR – Beberapa waktu belakangan, salah satu ulama kondang tanah air, yaitu Gus Miftah tuai sorotan, karena dituding tak memperhatikan keluarganya, terlebih orang tuanya.

Dan melalui unggahan video di kanal Youtube KH Infortainment, Gus Miftah membantah kabar tersebut. Terlebih lagi, Gus Miftah mendengar dari pihak lain, jika kabar sumbang bahwa dia tak memperhatikan orang tua, datang dari sang adik.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Menangis Tanggapi Kabar Duka Sosok Ini dari Gus Miftah, Arman Maulana Pun Beri Belasungkawa

"Kewajiban orangtua pada anak saja itu ada batasnya, apalagi kakak pada adiknya," ucapnya, sembari menyinggung soal kisah Nabi Nuh. Di mana menurut Gus Miftah sosok seorang Nabi Nuh, gagal mengajak anak dan istrinya menuju jalan yang lurus.

Gus Miftah pun menyampaikan, jika dia mungkin gagal mendidik adiknya, meski berhasil membimbing sejumlah santri.

"Artinya saya pengen mengedukasi keluarga saya, bisa jadi saya mampu edukasi para santri tapi Allah mentakdirkan saya gagal edukasi keluarga saya," ucapnya.

Baca Juga: Razia Warung Makan Selama Bulan Ramadhan, Gus Miftah: Malu Sama Orang Miskin

Lebih lanjut, diakui oleh Gus Miftah, dia tak marah mendapatkan perlakuan seperti itu.

"Itu saya terima, mungkin bagian dari kelemahan saya. Akhirnya ketika berita itu viral ya barangkali saya harus lebih perhatian kepada orangtua," jelas Gus Miftah.

"Karena bagaimanapun itu adalah urusan internal keluarga saya. Tapi saya nggak mau kemudian di belakang itu, jangan sampai ada yang order sehingga jadi seramai itu," sambungnya.

Baca Juga: Gus Miftah Disebut Masih Belepotan dalam Membaca Kitab oleh Ahli Agama, Warganet Singgung NU

Sementara sebelumnya, disampaikan oleh Gus Miftah, jika dia tetap berkomunikasi dengan baik kepada orang tuanya. Dan di benarkan oleh Gus Miftah, jika dia jarang berkunjung ke rumah orang tua, karena kondisi pandemi, di mana dia menjadi orang tanpa gejala bila terpapar virus corona.

Selain itu, Gus Miftah juga sempat mewanti-wanti kepada sejumlah pihak, untuk tidak mengunjungi rumah orang tuanya, bila ingin mendapatkan informasi, karena dia tak ingin pihak lain membuat orang tuanya tak nyaman.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler