Sedih Tanpa Sebab, Ustadz Agam Fachrul Beberkan Cara Mengatasi dan Hikmah yang Didapat

16 September 2021, 21:08 WIB
Sedih Tanpa Sebab, Ustadz Agam Fachrul Beberkan Cara Mengatasi dan Hikmah yang Didapat /Instagram/@agamfacrul04

MEDIA BLITAR – Dalam tausiyah singkatnya, Ustadz Agam Fachrul menyiarkan tentang perasaan sedih tanpa sebab datang secara tiba-tiba.

Pemuka agama sekaligus artis TikTok, Ustadz Agam Fachrul menjadi idola baru sejuta umat berkat tausiahnya yang dinilai mendidik.

Dalam akun TikTok-nya, pria berusia 23 tahun ini membeberkan soal perasaan sedih melanda meskipun tidak ada sebabnya.

“Ternyata kalau kamu pernah dalam keadaan tiba-tiba sedih, sebenarnya nggak ada sebabnya. Hujan nggak ada, badai nggak ada. Tapi hati tiba-tiba rasanya sedih, galau. Karena apa?” ucap Ustadz Agam Fachrul.

Baca Juga: Berapa Umur Ustadz Agam Fachrul? Berikut Ini Profil Lengkap sang Pendakwah, Usia-Instagram

Laki-laki yang baru saja menikah dengan perempuan cantik bernama Aisyah Al Muthiah ini menjelaskan dengan bersumber dari hadist Rasulullah.

Dikatakan Ustad Agam Fachrul bahwa Rasulullah menceritakan kisah seorang hamba yang memiliki dosa besar.

“Sampai kemudian Rasulullah SAW mengatakan kalau ada seorang hamba yang dosanya yang sangat banyak dan dia tidak memiliki amal sedikit pun untuk menghapus dosa-dosanya,” ucapnya.

Oleh sebab itu, Allah SWT mengirimkan perasaan sedih secara tiba-tiba kepada umatnya sehingga timbullah perasaan gelisah.

Baca Juga: Ustadz Agam Fachrul Masih Tak Berani Pegang Tangan Istri Sahnya, Aisyah Menikah Tanpa Pacaran

Seringkali perasaan sedih ini mendadak terjadi pada kalangan muda hingga dewasa.

“Maka Allah SWT mengirimkan dia itu perasaan sedih. Tujuannya untuk apa? Allah SWT pengen itu menghapus dosa-dosa hambanya,” kata Ustadz Agam Fachrul.

Kiriman perasaan sedih ini menjadi salah satu tanda Allah SWT sayang kepada hamba-Nya agar segera intropeksi sendiri.

Baca Juga: Viral Ustadz Agam Fachrul Menikah Tanpa Pacaran dengan Gadis Cantik Aisyah, Buat Netizen Baper

“Itulah bentuk cinta Allah, kasih sayang Allah karena Allah nggak pengen ketika hamba menghadap dia di akhirat nanti membawa dosa-dosa yang sangat banyak, itu Allah nggak pengen,” pungkas Ustadz Agam Fachrul.***

Editor: Nur Yasin

Sumber: TikTok

Tags

Terkini

Terpopuler