Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Thariq Halilintar: Enggak Balik Modal

21 April 2021, 18:00 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.* //Instagram/@attahalilintar/

MEDIA BLITAR – Setelah lama menunggu Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akhirnya resmi menjalani pernikahan, 3 April 2021 di Raffles Hotel, Setia Budi, Jakarta Selatan.

Momen bahagia Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah itu terekam jelas di laman Instagram Atta maupun Aurel.

Tak dapat dipungkiri, pernikahan Atta dan Aurel memang begitu mewah sehingga menimbulkan rasa penasaran yang besar tentang modal yang dikeluarkan.

Baca Juga: Disinggung Tentang Pajak, Ivan Gunawan Membalas Sebutkan Harga Fantastis Rumah Baru Raffi Ahmad

Dalam sebuah artikel berjudul “Biaya Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Dibongkar Thariq Halilintar!” dijelaskan bahwa Thariq Halilintar turut menceritakan persiapan pernikahan hingga harga liontin.

Tak hanya itu, sebuah pengakuan mengejutkan dari Thariq Halilintar juga membuat presenter kondang, Feni Rose tak percaya.

Pasalnya dalam sebuah kesempatan, Thariq Halilintar hadir dalam kanal Youtube Feni Rose Official. Selaku pembawa acara, Feni Rose atau yang dikenal dengan Kak Rose itu mengulas pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Putri Delina Mengaku Jadi Bucin Sampe Diporotin, dan Sempat Terjebak Dalam Hubungan Toxic Dengan Pacar

“Kalau protokol (untuk pernikahan) yang baru itu apa aja sih sekarang?” tanya Kak Rose.

“Menjaga kerumunan, sterilisasi tempat termasuk didisinfektan dulu, dan semua tamu semua undangan harus dan wajib Swab PCR,” terang Thariq Halilintar, sebagaimana dikutip Media Blitar, Rabu, 21 April 2021.

Lebih lanjut, Thariq Halilintar mengatakan jika saat di mana Presiden Jokowi menghadiri prosesi akad nikah tersebut, kondisi ruangan jauh lebih ketat.

Baca Juga: Jadi Mantan Pacar Kaesang, Felicia Tissue Semakin Cantik Peringati Hari Kartini: Wanita Berkelas

“Apalagi pas Pak Jokowi datang itu, malah lebih ketat. Lebih sedikit lagi orangnya, pas akad itu, semuanya harus tes PCR, dari mulai Wedding Crew-nya, panitianya, undangan, semuanya PCR,” imbuh adik Atta Halilintar itu.

Selain itu, saat ditanya terkait tanggapan orangtuanya, Thariq Halilintar menjelaskan bahwa dukungan mengalir dari papa dan mama.

“Kalau mama papa kan sekarang di Malaysia, nah apakah mereka minta harus menunggu mereka pulang atau seperti apa?” tanya Kak Rose lagi.

Baca Juga: TERUNGKAP! Nathalie Holscher Ungkapkan Kesulitan Akrab Dengan Putri Delina Anak Dari Sule

“Enggak kok, mama papa justru bilang ‘kalau  memang udah cocok, segerakan!’ dari awal mereka udah ngomong begitu. Soalnya kalau orang mau nikah itu gaboleh ditahan-tahan, harus disegerakan,” jawab Thariq Halilintar.

Mengulas lebih dalam lagi, Kak Rose menanyakan modal pernikahan yang sebelumnya sudah dikeluarkan oleh Atta Halilintar.

Feni Rose kemudian menanyakan hal yang menjadi pertanyaan netizen.

Baca Juga: Bersiap Menjadi Tuan Rumah Olimpiade 2032, Pemerintah Bentuk Panitia Pencalonan INABCOG

“Eh, ngomong-ngomong kalian habis budget (biaya/modal, red.) berapa itu?” tanya Feni Rose.

“Kalau itu kayaknya aku ga bisa bukak, maafin ya kak..” sambung Thariq Halilintar.

Lebih lanjut, Thariq kemudian mengatakan bahwa pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tersebut tidak balik modal.

“Tapi itu (pernikahan, red.) tidak untuk balikin modal,” terangnya.

“Maksudnya itu nggak balik modal dari angpao-nya atau gimana? Oh dari TV?” celetuk Kak Rose.

Baca Juga: 28 Pemuda Prestasi Indonesia Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2021, Muhammad Zohri hingga Maudy Ayunda

“Enggak, kalau TV itu membantu kok,” ungkap Thariq Halilintar.

Sementara itu, disinggung mengenai berapa lama Atta Halilintar menabung untuk persiapan menikah, beginilah jawaban Thariq Halilintar.

“Berapa lama ya? Lama lah. Pokoknya dia selama ini ya nabung, untuk menghasilkan suatu acara yang baik dan banyak orang seneng di dalamnya,” jelas anggota Gen Halilintar.

“Sebenernya yang paling mahal dari item pernikahan yang kemarin itu apa?” tanya Feni Rose.

“Gedung sih.. Kalau makanan justru enggak, karena kan tamunya sedikit. Terus apa ya, dekor sih..” jawab Thariq.***

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler